Unggul dalam rekor pertemuan berarti Indonesia unggul pula atas Myanmar dalam hal selisih gol.
Hingga pertemuan terakhir pada SEA Games 2017, Tim Merah Putih telah membukukan 13 gol dan kemasukan 7 gol.
Serentetan hasil positif tersebut tentu menjadi modal berharga Indonesia dalam menatap laga semifinal.
Penampilan Myanmar pada fase grup sendiri tidak bisa dibilang memuaskan.
Mereka memang tak terkalahkan, namun juga tak pernah memetik kemenangan dengan skor besar.
Kemenangan terbesar Myanmar pada fase grup terjadi saat pertandingan melawan Timor Leste yang berakhir dengan skor 3-1.
Selain sektor serangan yang melempem, sektor pertahanan Myanmar pun juga tidak istimewa.
Skuad besutan Velizar Popov tersebut selalu kemasukan gol dalam empat pertandingan melawan Malaysia, Filipina, Timor Leste, dan Kamboja.
Hal ini berbanding terbalik dengan Indonesia yang hanya kebobolan dua gol sepanjang fase grup.
Baca Juga: SEA Games 2019 - Tumbuk Laos, Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal Sebagai Runner Up Grup
Bagaimanapun catatannya, pertandingan antara Indonesia dan Myanmar akan tetap menarik untuk diikuti.
Menurut jadwal, dua laga semifinal SEA Games 2019 akan dilaksanakan pada hari Sabtu (7/12/2019) di Stadion Rizal Memorial, Filipina.
Partai Indonesia melawan Myanmar akan dilangsungkan pada pukul 15.00 WIB, sedangkan laga Vietnam melawan Kamboja akan bergulir pada pukul 19.00 WIB.
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Agustinus Rosario |
Editor | : | Nestri Yuniardi |