SportFEAT.COM - Kehadiran trio pembalap asal Prancis, Germain Vincenot, Sylvain Bidart, dan Maxime Lacour menambah keseruan ajang Trial Game Asphalt International.
Ajang balap motor bergengsi, Trial Game Asphalt International Championship (TGAIC) 2019 akhirnya menginjak ke seri pamungkas.
Sirkuit Boyolali, terpilih sebagai tempat perhelatan rangkaian balapan terakhir yang akan diselenggarakan pada tanggal 13 hingga 14 Desember 2019.
Khusus untuk balapan kali ini, pihak penyelenggara menyuguhkan pertunjukan istimewa dengan mengundang trio pembalap Prancis untuk ikut bertarung.
Diharapkan, kehadiran pembalap internasional ini dapat memacu semangat para pembalap lokal untuk mengembangkan ketrampilan mereka.
"Tujuan mendatangkan ketiga pembalap Eropa itu di antaranya adalah supaya para rider Indonesia bisa merasakan kerasnya kompetisi dan atmosfer supermoto kelas dunia," ujar Mario CSP dalam rilis resminya.
"Tentu hal ini dapat memotivasi rider-rider Indonesia untuk dapat meningkatkan kemampuan mereka dan memiliki pengalaman bersaing dengan rider internasional," ujar Mario lagi.
Adapun ketiga pembalap asal Prancis yang diundang untuk menyemarakkan kejuaraan supermoto tersebut adalah Germain Vincenot, Sylvain Bidart, dan Maxime Lacour.
Baca Juga: Tanpa Peran Vital Jorge Lorenzo, Valentino Rossi Bakal Hijrah ke Formula 1?
Diundangnya trio pembalap Prancis tersebut bukan tanpa alasan. Ketiganya adalah rider yang sarat dengan pengalaman dan prestasi.
Sebut saja Germain Vincenot, yang sudah 2 kali menjadi juara nasional di Prancis, yakni pada tahun 2018 dan 2019.
Vincenot juga sukses menempati peringkat 3 dan 6 dalam kejuaraan dunia Supermoto.
Kompatriotnya, Maxime Lacour, tidak kalah hebat. Pembalap berusia 27 tahun yang menetap di Lyon ini selalu masuk dalam peringkat 5 besar pada kejuaraan Supermoto di Prancis.
Prestasi paling mentereng tentu dimiliki oleh pembalap ketiga, Sylvain Bidart.
Pembalap berusia 34 tahun tersebut merupakan penyandang 7 gelar juara Supermoto Prancis, 2 kali juara di Swiss, serta satu kali menjadi kampiun di Spanyol dan Amerika.
Tak hanya itu, Bidart juga tercatat sebagai pengoleksi 7 gelar juara dunia Supermoto, yang membuatnya disegani tak hanya di negara kelahirannya, namun juga di dunia.
Baca Juga: Sempat Meremehkan Avintia, Johann Zarco Akhirnya Mau Dipinang karena Hal Ini
Aksi Trio Vincenot-Lacourt-Bidart rencananya akan bisa disaksikan di kelas FFA 450 International Championship.
Mereka bertiga akan bertarung dengan pembalap papan atas tanah air, seperti Doni Tata Pradita, Tommy Salim, serta Farudila Adam.
Jika melihat prestasi cemerlang yang dtelah ditorehkan oleh trio pembalap Prancis tersebut, bisa dipastikan bahwa jalannya balapan akan menjadi semakin seru dan menarik untuk disaksikan.
Adapun sesi balapan sendiri akan bergulir pada hari ini, Sabtu (14/12/2019) di Sirkuit Boyolali, mulai pukul 14.00 WIB.
Seperti biasa, race kali ini juga bisa disaksikan melalui live streaming melalui tautan ini.
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Agustinus Rosario |
Editor | : | Agustinus Rosario |