SportFEAT.COM - Pelatih anyar Everton, Carlo Ancelotti, bersiap kembali mengalahkan Liverpool dalam laga babak ketiga Piala FA yang akan digelar di Stadion Anfield, Minggu (5/1/2020) besok.
Tak dapat dimungkiri jika Liverpool menyuguhkan penampilan yang menawan sepanjang musim ini.
Di Liga Inggris, klub asal Merseyside ini sama sekali belum terjamah kekalahan dari 20 pertandingan yang sudah dilakoni.
Bahkan, secara total The Reds hanya tiga kali tumbang pada musim ini, yakni oleh Manchester City (Community Shield), Aston Villa (Piala Liga Inggris), serta Napoli (Liga Champions).
Dari tiga kekalahan tersebut, kekalahan melawan Napoli adalah yang paling "meyakinkan", karena diderita dalam waktu pertandingan normal dan atas tim utama.
Sedangkan kekalahan atas Manchester City didapat melalui adu penalti, dan yang ditundukkan oleh Aston Villa adalah skuad U-23.
Kebetulan, pelatih yang menukangi Napoli saat mengalahkan Liverpool sama dengan yang akan menjadi juru taktik Everton Minggu ini.
Ya. Carlo Ancelotti, sang kryptonite Liverpool, siap kembali menghadirkan mimpi buruk untuk The Reds.
Baca Juga: Tragis! Pemain Masa Depan Prancis Ini Meninggal Dunia Usai Latihan
Dikutip SportFEAt.com dari Independent, Ancelotti mengaku sudah memiliki siasat untuk memberi kekalahan pertama bagi Liverpool di tahun baru ini.
"Saya beruntung bisa mengalahkan Liverpool dua kali saat masih di Napoli (fase grup Liiga Champions dua musim terakhir)," ujar Ancelotti.
"Saat itu, kami bisa mengalahkan Liverpool karena tampil sempurna hingga pertandingan berakhir. Untuk bisa melakukannya, Anda tidak bisa tampil normal," imbuhnya.
Ancelotti menjadi satu-satunya pelatih yang bisa mengalahkan Liverpool di bawah arahan Klopp dalam waktu normal sepanjang musim ini.
Hal itu terjadi pada laga pembuka Grup E Liga Champions pertengahan September lalu, ketika Napoli (saat itu masih ditukangi Ancelotti) mengalahkan Liverpool 2-0 di stadion San Paolo.
Pada pertemuan kedua, Ancelotti dan Napoli sukses menahan imbang Liverpool 1-1 di Stadion Anfield.
Berarti, sejauh ini Klopp sama sekali belum memetik kemenangan atas tim asuhan Ancelotti.
Terkait dengan peluang Everton kali ini, Ancelotti pun optimis bisa menang kendati di atas kertas Liverpool jauh lebih diunggulkan.
Baca Juga: Mantan Bomber Atletico Madrid Ini Tertarik Perkuat Timnas Malaysia
"Setiap laga derbi pasti sangat spesial. Liverpool mungkin favorit, tetapi pada laga derbi semua bisa terjadi," tutur Ancelotti.
"Kami harus tampil percaya diri untuk bisa menang," imbuhnya.
Mengenai strategi yang akan dimainkannya, Ancelotti memastikan akan mengambil inisiatif menyerang.
"Kami tidak akan tampil bertahan sepanjang pertandingan untuk bisa menampilkan sepak bola kami," ujarnya.
"Piala FA adalah kompetisi yang spesial. Saya sangat antusias dan percaya diri," pungkas Ancelotti.
View this post on Instagram
Dari kubu Liverpool, Klopp kemungkinan besar akan melakukan rotasi dengan memainkan pemain muda.
Hal ini tidak lepas dari badai cedera dan jadwal Liga Inggris usai Piala FA.
Tercatat, sudah ada lima pemain inti yang tidak bisa diturunkan akibat cedera, yakni Joel Matip, Dejan Lovren, Fabinho, Alex Oxlade-Chamberlain, serta Naby Keita.
.@takumina0116 could make his debut in tomorrow's #FACup third-round tie with @Everton.
All the latest #MerseysideDerby team news from both sides ???? https://t.co/vjH1woiS5O
— Liverpool FC (@LFC) January 4, 2020
Sementara itu, rekrutan anyar Liverpool asal Jepang, Takumi Minamino kemungkinan besar akan melakoni debutnya pada laga derbi Merseyside tersebut.
Adapun setelah melawan Everton, The Reds akan sudah ditunggu laga sulit dengan menghadapi Tottenham Hotspur dan Manchester United dalam lanjutan kompetisi Liga Inggris.
Source | : | independent |
Penulis | : | Agustinus Rosario |
Editor | : | Agustinus Rosario |