Baca Juga: Eduardo Perez, Sosok Penting di Balik Hijrahnya Irfan Bachdim ke PSS Sleman
Mengingat masa inkubasi jenis virus tersebut, Ighalo menjalani latihan terpisah yang jauh dari Carrington selama 14 hari.
Ole Gunnar Solskjaer sendiri mengonfirmasi ketidakhadiran Ighalo dalam latihan skuad Man United yang diadakan di Carrington.
Pelatih asal Norwegia tersebut memastikan bahwa sang pemain kini masih berada di Manchester.
"Odion akan tetap berada di Manchester, sejak kedatangannya dari Tiongkok 14 hari terakhir,"
"Karena merebaknya virus corona ini, dia kemungkinan tidak akan kemana-mana karena kalau keluar lagi dari Inggris kami tidak yakin di dibolehkan kembali ke sini," ujar Solskjaer dikutip SportFEAT.COM dari Express.co.uk.
Baca Juga: Alami Cedera di Bagian Penting bagi Atlet, Kento Momota Diminta Tak Terburu-buru Comeback
Ole juga menambahkan bawa selama di Manchester, meski jauh dari Carrington, Ighalo akan berlatih bersama pelatih pribadinya.
"Jadi dia tinggal disini dan berlatih bersama dengan pelatih pribadinya dalam program individu, "
Walaupun berlatih terpisah dari rekan-reaknnya di Manchester United, Ighalo dipastikan akan berada dalam daftar pemain ketika United bertanding melawan Chelsea (18/2/2020).
"Ya, dia akan bepergian bersama kami," ucap Solskjaer.
"Kami hanya akan melihat kebugarannya pada minggu ini dan saya pikir kami akan membuatnya tajam. Kami ingin mengintegrasikannya secepat mungkin karena ia sangat ingin bermain untuk kami," pungkas Solskjaer.
(*)
Source | : | Soccerway,Express UK |
Penulis | : | TWITTER.COM/MANUTD |
Editor | : | Nestri Yuniardi |