"Kita berharap persiapan bisa berjalan dengan lancar sehingga teknologi VAR bisa kita implementasikan pada kompetisi Liga 1 musim 2021 mendatang," ujar Cucu.
"Implementasi VAR adalah salah satu upaya PSSI untuk meningkatkan kualitas kompetisi.
"Muaranya adalah kemajuan sepak bola Indonesia," katanya melanjutkan, seperti dikutip SportFEAT.com dari laman resmi PSSI.
Baca Juga: Liverpool Keok, Inilah Fakta-Fakta Menarik di Balik Kemenangan Atletico Madrid Atas The Reds
Sementara itu, agenda "VAR Kick of Meeting" ini sendiri dihelat selama dua hari berturut-turut.
Sebelum menggelar acara ini, PSSI ternyata telah bertemu dengan Direktur Teknik IFAB, David Elleray untuk membahas penggunaan VAR di kompetisi sepak bola Tanah Air.
Dalam agenda yang telah dibuat nantinya PSSI akan melewati beberapa tahapan untuk akhirnya dapat mengaplikasikan VAR.
Tahapan tersebut seperti perencanaan, persiapan, offline, line (non kompetisi, persetujuan, dan juga kompetisi langsung.
Sebelumnya PSSI juga sempat melakukan observasi mengenai VAR di Thailand.
Dibantu oleh Federasi Sepak Bola Thailand (FAT), PSSI mencoba mengamati segala hal mengenai penerapan VAR pad Kompetisi sepak bola disana.
Baca Juga: Antarkan Dortmund Menangi Laga Atas PSG, Erling Haaland Bungkam Keraguan Publik
Source | : | PSSI |
Penulis | : | Ridwan Budiman |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |