SportFEAT.COM - Pembalap MotoGP, Valentino Rossi punya kesibukan baru selama Italia tetapkan lockdown akibat endemi COVID-19.
Valentino Rossi menjadi salah satu pembalap MotoGP yang terkena imbas dari meluasnya wabah virus Corona.
Akibat parahnya virus Corona, agenda seri balapan MotoGP 2020 terpaksa mengalami penundaan.
Dari GP Qatar, GP Thailand, GP Austin, hingga GP Argentina 2020 mendatang.
Tak cuma itu saja, Valentino Rossi juga terpaksa menjalani masa kranatina di negaranya sendiri lantaran Italia telah menetapkan status lockdown.
Status lockdown di Italia tidak lepas dari tingginya kasus virus Corona yang menyebabkan negara tersebut.
Melihat situasi yang demikian, Valentino Rossi pun kini lebih banyak menghabiskan waktunya di rumah bersama keluarga.
Baca Juga: Di Balik Kegagalan Marcus/Kevin di All England 2020 Tersimpan Sekelumit Catatan Manis
Baca Juga: MotoGP 2020 Masih Ditunda, Ducati Sebut Marc Marquez dan Honda Dapat Berkah Tersendiri
Di rumahnya, di wilayah Tavuliia, Rossi tinggal bersama sang ibunda, Stefania, tunangannya, Francesca Sofia Novello dan beberapa anjing peliharaanya.
"Saya di rumah bersama ibu saya, Stefani dan tunangan saya Franci, kami menghabuiskan waktu bersama bersama peliharaan kami," kata Rossi dikutip SportFEAT.com dari Corse di Moto.
Pembalap beralias The Doctors tersebut mengaku lebih banyak menghabiskan waktu untuk menonton TV dan ikut beres-beres rumah.
Namun demikian, ia tak lupa untuk menjaga kebugaran fisiknya dengan aktif menjalani rutinitasnya dengan aktivitas gym.
"Saya banyak menonton TV, drama, film dan mendengarkan musik," kata Rossi.
"Selain itu saya juga ikut beres-beres rumah, menata kembali garasi, gudang dan banyak hal di rumah," imbuhnya.
Baca Juga: Bek Manchester United Sebut Bruno Fernandes Bisa Jadi Legenda Klub
Rossi tidak menampik bahwa kegiatannya selama berhari-hari nanti bisa saja terasa membosankan.
Apalagi, dengan status lockdown di Italia, ia dipastikan tak bisa bepergian jauh ke luar rumah.
Namun begitu, menurut Rossi ini adalah pilihan terbaik. Selain menjaga kesehatan, menjalani karantina seperti ini akan ikut mmebantu meredakan wabah virus Corona dan mempercepat agenda MotoGP 2020 untuk kembali digelar.
"Jelas ini adalah situasi yang sulit. Semua orang pasti merasakannya," ucap Rossi.
"Tetapi mau tidak mau kita harus melakukannya demi kesehatan kita semua. Jika kita bisa bertahan dan melewati ini semua, masa karan tina ini juga akan lebih cepat selesai,"
"Hanya dengan cara ini kita akan memiliki lebih banyak peluang untuk melihat MotoGP di lintasan," imbuh pembalap bernomor 46 itu.
Valentino Rossi sendiri dikabarkan tak hanya berapangku tangan melihat tingginya kasus virus Corona di Italia.
Rossi telah mendonasikan sebagian hartanya untuk diberikan ke salah satu rumah sakit di sana, Ospedale Riuniti Marche Nord, untuk pembelian respirator yang penting guna perawatan intensif pasien COVID-19.
(*)
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | Corse di Moto |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |