Namun apakah Anda tahu berapa jumlah bayaran yang didapatkan oleh Mayweather Jr saat masih aktif sebagai petinju?
Dilansir SportFEAT.com dari SportBible, fakta itu mulai terkuak saat majalan Sports Daily membeberkan jumlah bayaran pria berusia 43 tahun itu.
Dalam laporannya, Sports Daily mengungkapkan jumlah bayaran yang diterima Mayweather Jr sebanyak 800 juta dolar AS atau sekitar Rp 12 Triliun!
Baca Juga: Mantan Kekasih Petinju Floyd Mayweather Jr Ditemukan Tewas dalam Sebuah Kecelakaan Mobil
Dengan bayaran sebegitu besarnya, Mayweather Jr bisa membeli 3 unit pesawat Airbus 330-900 Neo.
Pesawat seri tersebut berbanderol 235, 9 juta dolar AS (sekitar Rp 3,8 triliun) setiap unit atau berjumlah sebesar 708 juta dolar AS (sekitar Rp 11,2 triliun).
Sementara itu, pemasukan terbesar Mayweather Jr datang dari pertarungannya dengan petinju asal Filipina Manny Pacquiao.
Dari duel tersebut, petinju yang pernah bertarung melawan Conor McGregor tersebut mendapatkan total bayaran sebesar 250 juta dolar AS atau sekitar Rp 4 triliun.
Baca Juga: Kembali Bikin Kejutan, Floyd Mayweather Jr Mengaku Ingin Beli Salah Satu Klub Liga Inggris
Terlepas dari catatan tersebut, petinju asal Negeri Paman Sam itu saat ini juga memegang rekor sebagai atlet terkaya dalam satu dekade terakhir.
Ia bahkan mengalahkan pesohor-pesohor terkenal di dunia olah raga seperti Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Dalam rentang waktu tersebut, Mayweatherberhasil mengumpulkan kekayaan senilai 915 juta dolar AS atau setara Rp 12,8 triliun.
Baca Juga: Tajir Melintir, Floyd Mayweather Ingin Akuisisi Salah Satu Klub Liga Inggris
Berikut daftar 10 atlet dengan bayaran tertinggi selama 1 dekade terakhir (2010-2019):
1. Floyd Mayweather Jr (petinju) - 915 juta dolar AS atau sekitar Rp 12,8 triliun
2. Cristiano Ronaldo (pesepak bola) - 800 juta dolar AS atau sekitar Rp 11,1 triliun
3. Lionel Messi (pesepak bola) - 750 juta dolar AS atau sekitar Rp 10,4 triliun
4. LeBron James (pebasket) - 680 juta dolar AS atau sekitar Rp 9,4 triliun
5. Roger Federer (petenis) - 640 juta dolar AS atau sekitar Rp 8,9 triliun
6. Tiger Woods (pegolf) - 615 juta dolar AS atau sekitar Rp 8,5 triiliun
7. Phil Mickelson (pegolf) - 480 juta dolar AS atau sekitar Rp 6,7 triiliun
8. Manny Pacquiao (petinju) - 435 juta dolar AS atau sekitar Rp 6 triliun
9. Kevin Durant (pebasket) - 425 juta dolar AS atau sekitar Rp 5,9 triliun
10. Lewis Hamilton (pembalap Formula 1) - 400 juta dolar AS atau sekitar Rp 5,5 triliun
View this post on Instagram
Source | : | Sportbible |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |