Bahkan Barcelona sendiri kabarnya sudah menawarkan jasa sang pemain pada klub-klub besar Eropa seperti Manchester United, Chelsea, dan juga PSG.
Barcelona juga mengabarkan bagi yang berminat menggunakan jasa sang pemain, mereka mematok harga 100 juta euro atau setara dengan 1, 7 triliun rupiah.
Harga yang berada dibawah harga awal ketika Barcelona membelinya dari Atletico Madrid.
Namun ketiga klub yang ditawarkan oleh Barcelona tersebut hingga sat ini belum menunjukan gerak-gerik untuk menggaet sang pemain.
Selain Griezmann nama-nama seperti Coutinho, Dembele juga berencana dilepas oleh Barcelona musim panas mendatang.
Baca Juga: Ganda Putra Nomor Satu Rusia Beberkan Betapa Sulitnya Bertahan di 10 Besar Dunia
Coutinho memiliki masalah layaknya Griezmann namun lebih parah lagi, bahkan kini dirinya lebih sering menjadi penghangat bangku cadangan.
Ousmane Dembele sendiri mengalami periode buruk di Barcelona setelah serangkaian cedera menghampirinya berulang kali.
Barcelona sendiri berhasrat untuk memulangkan mantan pemainnya yang saat ini memperkuat PSG yaitu Neymar.
Pihak Barcelona nampaknya merindukan trio mematikan MSN Messi, Suarez dan Neymar.
Dilaporkan juga bahwa Neymar sebagai pemain yang diincar oleh Barcelona, sudah mengatakan pada Bos PSG agar diizinkan bergabung dengan Barcelona.
(*)
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | TeamTalk |
Penulis | : | Ridwan Budiman |
Editor | : | Nestri Yuniardi |