Klub tersebut adalah rival Liverpool, Chelsea, dimana klub asal London ini dikabarkan sangat dekat dengan kesepakatan untuk mendapatkan jasa Coutinho.
Namun Chelsea tidak akan menebus lunas sang pemain sebab harga yang dipatok Barcelona untuk Coutinho cukup tinggi.
Barcelona sendiri mematok harga Coutinho sebesar 80 juta euro atau setara dengan 1,4 triliun rupiah.
Baca Juga: Meski Tajir, Pandemi Virus Corona Sukses Buat Keuangan Manchester City Amburadul
Untuk mensiasatinya, Chelsea mencoba meminjam sang pemain dengan opsi permanen di musim berikutnya, dengan begitu The Blues tidak perlu mengeluarkan uang yang cukup banyak.
Dan tampaknya Barcelona setuju dengan opsi yang ditawarkan oleh Chelsea untuk merekrut sang pemain.
Dengan begitu kemungkinan musim depan Coutinho akan memperkuat Chelsea apabila tidak ada halangan dalam proses kepindahannya.
Baca Juga: Sir Alex Ferguson Pernah Sebut Pemain Ini Seperti Miliki Magnet di Kakinya
(*)
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | Sport.es |
Penulis | : | Ridwan Budiman |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |