"Hati saya kalau dibelah, isinya cuma sepak bola," kata Ratu Tisha.
Ratu Tisha sendiri sudah menduduki jabatan Sekretaris Jenderal PSSI kurang lebih selama tiga tahun sejak 17 Juli 2017 lalu.
Mundurnya Ratu Tisha nyatanya cukup disayangkan oleh pihak PSSI sendiri.
Wakil Ketua Umum PSSi, Cucu Soemantri mengingat betul jasa Ratu Tisha yang cukup besar dalam membawa keberhasilan Indonesia memenangi bidding tuan rumah Piala Dunia U-20.
Baca Juga: Satu Hal yang Membuat Jorge Lorenzo Jauh Ketinggalan dari Valentino Rossi
"Tentu menyayangkan karena dia punya andil terpikihnya kita menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20," kata Cucu Soemantri dilansir SPortFEAT.com dari Antara.
"Namun itu pilihan. Dia ingin mengabdi di tempat lain, kami tidak bisa mencegahnya," lanjut Cucu.
PSSI sendiri pun dikabarkan langsung gerak cepat dalam menyikapi mundurnya Ratu Tisha.
Sekitar akhir April 2020 nanti, Cucu menuturkan bahwa PSSI akan segera menggelar rapat untuk menentukan pengganti Ratu Tisha.
Source | : | Instagram,Antara |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |