"Saya tawarkan jabatan manajer Sriwijaya FC kepada Ibu Ratu Tisha," tutur Hendri Zainuddin.
Sejauh ini, Hendri menuturkan bahwa Sriwijaya FC cukup kesulitan mencari Manajer Tim.
Beberapa orang sebelumnya yang ditawarkan posisi tersebut selalu menolak dengan alasan keberatan.
"Saat ini terpaksa saya masih mengemban Manajer Tim sembari mendapatkan ssook yang terbaik," kata Hendri.
Baca Juga: Krisis Akibat Virus Corona, Suzuki Sebut Tak Perlu Ada Tes Pramusim MotoGP 2020 Lagi Tahun Ini
Menurut Hendri, ada potensi besar yang dimiliki Ratu Tisha sehingga layak untuk mendapat jabtan manajer tim.
Pengalaman Ratu Tisha di dunia sepak bola modern menjadi daya tarik tersendiri.
"Semoga saja bu Ratu Tisha bersedia. Sudah saya instruksikan pengurus klub untuk menghubungi bu Ratu," kata Hendri.
(*)
Source | : | Tribun Sumsel |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |