SportFEAT.COM - Striker asing Persib Bandung, Wander Luiz diminta untuk tetap jaga jarak atau social distancing agar tidak kembali terpapar virus Corona.
Pemain Persib yang sebelumnya dikonfirmasi positif virus Corona, Wander Luiz kini telah dinyatakan sembuh.
Kabar bahagia tersebut disampaikan oleh dokter tim Persib Bandung Rafi Ghani.
Diberitakan SportFEAT.com sebelumnya, Wander Luiz telah dinyatakan sembuh dan negatif virus Corona.
Baca Juga: Mantan Kapten Persib Dituntut Minta Maaf Usai Singgung Soal Gaji di Klub PSKC Cimahi
Tidak cuma Wander Luiz, sang ayah, manoel Banderira Diaz yang juga berkontak dengan dirinya juga dinyatakan negatif COVID-19.
"Hasil tes kedua Luiz dan ayahnya yang sama-sama sudah menjalani isolasi mandiri dengan baik, dinyatakan negatif," ujar Rafi Ghani dilansir SportFEAT.com dari Persib.co.id.
Setelah dinyatakan negatif virus Corona, Wander Luiz pun dibolehklan untuk pulang ke kampung halamannya di Brasil.
Akan tetapi, Rafi Ghani tetap mewanti-wanti Wander Luiz untuk tetap menjaga jarak atau menerapkan social distancing.
Pasalnya, dituturkan oleh Rafi, kemungkinan Wander Luiz kembali terpapar virus Corona lagi tetap ada.
Baca Juga: Pilih Menetap di Indonesia daripada Pulang Kampung, Nick Kuipers: Di Belanda Lebih Berat
Apalagi pandemi virus Corona di dunia masih belum benar-benar menghilang.
"Saya sampaikan secara langsung surat dari Labkes (Laboratorium Kesehatan) kepada Luiz. Surat ini diperlukan pemain yang bersangkutan untuk kembali ke Brasil," kata Rafi.
"Kemungkinan untuk terpapar lagi masih ada. Jadi, saya harap Luiz masih jalani social distancing," imbuhnya.
Sampai saat ini Persib memang masih meliburkan pemain dari kegiatan apapun.
Para pemain Persib diperbolehkan pulang ke rumah masing-masing selama jeda kompetisi akibat virus Corona.
Meski begitu, mereka tetap diimbau untuk menjaga kondisi fisik dengan tetap berlatih mandiri secara rutin.
(*)
Source | : | Antara |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |