SportFEAT.COM - Mantan penggawa Real Madrid, Roberto Carlos menceritakan pengalaman menariknya selama memperkuat El Real.
Roberto Carlos yang merupakan legenda dari Brazil tercatat pernah memperkuat Real Madrid selama 11 musim lamanya.
Selama berkostum Real Madrid tersebut sudah banyak pertandingan yang ia jalani bersama.
Namun dari sekian banyak laga yang dijalani hanya ada satu pertandingan yang menurut sang legenda paling berkesan.
Baca Juga: Tony Ferguson Beberkan Alasan Tetap Jalani Latihan Kendati Duel UFC 249 Ditunda
Menurut Roberto Carlos pertandingan yang paling berkesan adalah kala bertanding melawan Juventus pada final Liga Champions tahun 1997/1998.
Dalam pertandingan itu Real Madrid berhasil menang tipis 1-0 atas Si Nyonya Tua dan berhak meraih trofi ketujuh Liga Champions mereka.
Roberto Carlos dapat dibilang memiliki peran penting dalam kemenangan Real Madrid tersebut.
Dirinya berhasil menyumbangkan assist pada menit ke-67 yang pada akhirnya bisa dituntaskan dengan gol oleh Predrag Mijatovic.
Carlos sendiri hingga saat ini masih tidak bisa melupakan momen berharga tersebut.
Baca Juga: Sejak Format Liga 1 Diterapkan, Persib Selalu Catatkan Hasil Positif Ini
"Saya tidak akan melupakan momen malam itu," ujar Roberto Carlos dilansir SportFEAT.COM dari Marca.
"Jika saya harus memilih momen favorit saya selama di Madrid, itu akn menjadi kemenangan yang saya pilih," tambahnya.
Roberto Carlo mengungkapkan memnjadi bagian dari Real Madrid yang kala itu di juluki Los Galacticos itu merupakan pengalaman yang istimewa.
"Menjadi bagian dari lingkungan itu (Real Madrid) adalah pengalaman yang istimewa," ujar Roberto Carlos.
"Kadang-kadang saya duduk dan berfikir lihat dari mana anda berasal dan di mana anda sekarang, saya sangat bangga," tambah sang pemain.
Roberto Carlos sendiri setelah 11 musim bermain untuk Real Madrid dirinya memutuskan hengkang ke Fenerbahce pada tahun 2007.
Hingga apda akhirnya sang pemain memutuskan untuk gantung sepatu pada bulan Januari tahun 2016 silam.
(*)
Source | : | Marca |
Penulis | : | Ridwan Budiman |
Editor | : | Nestri Yuniardi |