"Selalu cuci tangan yang rajin, bersihkan mulut dan menjaga jarak dari orang lain serta jangan bepergian jika tidak perlu," kata Kento Momota dalam video unggahan tersebut.
"Kita semua harus benar-benar waspada dan memperhatian sikap kita sendiri demi mencegah virus ini semakin meluas," ucapnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Pesan yang disampaikan pemain kidal 24 tahun tersebut memang tidak lepas dari dahsyatnya pandemi virus Corona yang menyerang secara global.
Di Jepang, sudah terkonfirmasi lebih dari 10.000 kasus positif virus Corona dengan lebih dari 222 diantaranya dilaporkan meninggal dunia.
Tingginya pandemi virus Corona ini juga menyebabkan Jepang akhirnya membatalkan agenda olahraga besar yakni Olimpiade Tokyo 2020.
Baca Juga: Pelatihan Ala Indonesia Turut Antarkan Kesuksesan Kento Momota
Rencananya, Olimpiade Tokyo akan dimundurkan setahun pada 23 Juli sampai 8 Agustus 2021.
Meski begitu, ada sisik positif yang diambil oleh beberapa pemain dengan adanya penundaan Olimpaide Tokyo 2020.
Kento Momota pun menjadi salah satunya.
Source | : | Instagram,Badmintonplanet |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |