Namun siapa sangka dibalik pencapaiannya itu, Sebastian Vettel mempunyai hobi lain di luar arena balap mobil.
Dalam berbagai kesempatan, pembalap Scuderia Ferrari itu ternyata menggilai olah raga badminton alias bulu tangkis.
Baca Juga: Meski Berkecimpung di Dunia MotoGP, Valentino Rossi Lebih Jago Main Balap Mobil
Cukup unik memang bagi seorang Vettel menyukai badminton.
Sebab di negara asalnya Jerman, olahraga tepok bulu ini sangat jauh kalah populer dibanding sepak bola.
Sebastian Vettel mengaku kerap memamerkan aksinya bermain badminton bersama pelatihnya.
Pemegang 53 podium kemenangan di Formula 1 itu bahkan sempat menyebut sempat bertanding melawan mantan rekannya Kimi Raikkonen.
Baca Juga: Petenis 15 Tahun Penakluk Venus Williams Ini Sempat Pupus Harapan karena Merasa Tak Normal
Keduanya mulai kerap menghabiskan waktu untuk bermain badminton sejak bernaung di tim yang sama, Ferrari.
“Saya coba menghabiskan waktu sebanyak mungkin dengan Kimi. Tahun lalu kami bermain badminton,” kata Sebastian Vettel pada 2012, dikutip SportFEAT.com dari kimiraikkonenspace.com.
“Kami berdua sangat sibuk sehingga kami hanya bisa bermain sekali. Saya kalah," lanjutnya.
Dikutip SportFEAT.com dari vbetnews.com, Sebastian Vettel mengaku bermain badminton membantunya dalam meningkatkan kualitas kecepatan.
Baca Juga: Dani Pedrosa Berniat Susul Jorge Lorenzo Kembali Turun Balapan MotoGP
View this post on Instagram
Source | : | vbetnews.com,kimiraikkonenspace.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |