SportFEAT.COM - Sejak Mike Tyson mengumumkan akan comeback ke atas ring, banyak petinju dunia yang ingin mengikuti jejaknya.
Nama besar Mike Tyson di dunia tinju memang tak bisa dianggap lelucon.
Meskipun telah memutuskan pensiun sejak 2005 lalu, petinju berjuluk Iron Mike itu masih menjadi sosok yang berpengaruh.
Baru-baru ini, Mike Tyson mengumumkan bahwa dirinya siap menjajal kembali dunia yang membesarkan namanya itu alias comeback.
Baca Juga: Ketimbang Mike Tyson, Lennox Lewis Justru Lebih Kesulitan Lawan Sosok Satu Ini
Keputusan Mike Tyson itu rupanya mendapat perhatian dari beberapa petinju veteran dunia, seperti David Haye, Danny Williams hingga Oscar de la Hoya.
David Haye misalnya, petinju asal Inggris ini mengaku ingin kembali merasakan sensai bertarung di atas ring usai menyatakan pensiun beberapa tahun lalu.
David Haye bahkan berhasrat bisa mewujudkan mimpinya berduel dengan superstar tinju dunia kelas berat saat ini yakni Anthony Joshua dan Tyson Fury.
Petinju berusia 39 tahun itu menyatakan ingin menantang pemenang antara dua petinju yang kebetulan juga berasal dari Negeri Ratu Elizabeth itu.
Baca Juga: Nyatakan Comeback, Mike Tyson Ditawari Rematch Melawan Petinju yang Pernah Buat Dirinya KO
"Satu-satunya yang akan saya hadapi adalah pemenang duel Anthony Joshua dan Tyson Fury," ucap Haye kepada Behind The Gloves dilansir BolaSport.com dari Talksport.
"Itu akan menjadi pertarungan antara nomor 1 melawan nomor 1. Itu mungkin satu-satunya, tapi sebenarnya tidak juga. Sebab banyak yang harus dilalui."
Setelah David Haye, ada mantan rival Mike Tyson kala masih aktif berkarier di tinju profesional yakni Danny Williams.
Petinju asal Inggris ini secara terang-terangan bahkan telah melayangkan tantangan berduel dengan Iron Mike.
Williams mengaku telah membuka pembicaraan dengan agennya terkait potensi duel dengan petinju yang pernah ia tumbangkan 16 tahun silam itu.
"Saya dapat mengkonfirmasi bahwa agen saya sudah mengajukan nama saya untuk bisa melawan Mike Tyson," kata Williams kepada World Boxing News yang dikutip BolaSport.com dari The Sun.
"Kami masih menunggu jawaban, tapi itu tentunya adalah pertarungan yang saya inginkan."
"Saya sangat tertarik untuk menghadapi Mike Tyson lagi," katanya melanjutkan.
Baca Juga: Ikuti Jejak Mike Tyson, Evander Holyfield Bakal Segera Comeback ke Ring Tinju
Kemudian nama terakhir yang melempar kode ingin kembali bertinju adalah Oscar de la Hoya.
Petinju yang telah pensiun selama 15 tahun lalu itu, tiba-tiba muncul dengan membawa kabar mengejutkan.
De la Hoya mengaku ingin kembali bertanding di atas ring tinju.
Tak tanggung-tanggung, CEO Golden Boy Promotions ini mengutarakan niatnya untuk menantang jagoan UFC, Conor McGregor.
De la Hoya bahkan percaya diri bisa menumbangkan McGregor dengan cepat.
Baca Juga: Anthony Joshua Anggap Mike Tyson dan Floyd Mayweather Pembuka Jalan Kesuksesannya
"Ayo, bro! Dua ronde! Karena satu hal tentang saya: saya selalu berusaha untuk menghabisi," tutur De La Hoya.
"Conor McGregor, saya menyukainya di octagon, saya menghormatinya, saya mengawasinya sepanjang waktu
"Tetapi dalam tinju adalah cerita yang berbeda. Itu mah lain lagi ceritanya," tuturnya menegaskan.
Sementara itu, Mike Tyson mengatakan keputusannya kembali mentas ke atas ring bukan untuk menjadi petinju profesional.
Pria berusia 53 tahun itu mengaku hanya akan melakoni laga ekshibisi dengan tujuan penggalangan dana amal.
"Saya sudah berolahraga, saya sudah mencoba masuk ke dalam ring, saya perlu bertinju untuk pertunjukan dan membentuk kondisi tubuh terbaik," tutur Tyson.
"Saya ingin kembali ke gym dan membentuk kebugaran supaya bisa bertinju untuk tiga atau empat ronde pertunjukan untuk sebuah kegiatan amal dan lainnya.
"Saya akan mengikuti pertarungan amal lalu mendapatkan uang untuk membantu tunawisma dan penyembuhan pecandu narkoba seperti saya," ucapnya menambahkan.
Baca Juga: Mike Tyson Bocorkan Kalimat Ajaib dari Mantan Pelatih yang Bikin Dirinya Jadi Seorang Monster
View this post on Instagram
Source | : | BolaSport.com,SportFEAT.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |