SportFEAT.COM- Penyerang Persija Jakarta Marco Simic mengaku dirinya sangat terinspirasi dengan pemain Real Madrid Luka Modric.
Marco Simic sudah dua tahun belakangan ini menjadi ujung tombak dari Persija Jakarta sejak pertama kali didatangkan pada tahun 2018 lalu.
Bersama Persija, Simic sudah berhasil mempersembahkan satu gelar Liga 1 pada tahun 2018.
Kini diusianya yang menginjak 32 tahun sang pemain masih terlihat garang di lapangan hijau.
Musim lalu saja dirinya berhasil menjadi top skor Liga 1 2019 setelah berhasil menyarangkan 28 gol.
Baca Juga: Saking Kagumnya, Marc Marquez Sampai Ingin Merasakan Kematian saat Disapa Lionel Messi
Menurut Simic usia bukanlah sebuah halangan pemain untuk tetap konsisten bermain apik untuk tim yang dibelanya.
Apalagi Marco Simic memiliki masa bakti dengan jangka yang panjang bersama dengan Persija Jakarta.
Marco Simic mengaku dirinya dapat tampil apik di usia yang menginjak 32 tahun karena terinspirasi dari bintang Real Madrid, Luka Modric.
Bukan tanpa alasan Simic memilih Modric sebagai inspirasinya selain karena sesama pemain Kroasia, pemain panutannya tersebut masih dapat menjadi pemain kunci di usia 34 tahun.
"Sebagai orang Kroasia tentu saya mengidolakan Luka Modric, dia adalah sosok panutan bagi saya," ujar Simic dilansir SportFEAT.COM dari Persija.id.
"Di usianya yang kini menginjak 34 tahun ia tetap dalam level tertinggi, itu yang membuat saya kagum padanya," tambah Simic.
Baca Juga: Ini Jadwal Bundesliga Pasca Virus Corona, Bayern Muenchen Bertandang ke Markas Tim Promosi
Simic bertekad untuk dapat menyamai capaian yang dimiliki oleh bintang Kroasia Luka Modric.
Baru-baru ini bahkan sang pemain mengeluarkan pernyataan yang menarik karena tertarik untuk membela timnas Indonesia.
View this post on Instagram
(*)
Source | : | persija.id |
Penulis | : | Ridwan Budiman |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |