SportFEAT.COM- Pembalap asal Spanyol Jorge Lorenzo akui dirinya merupakan pengemar sosok pembalap era 90an hingga 2000 awal, Max Biaggi.
Jorge Lorenzo saat ini dketahui sedang menjalani posisi test rider untuk tim Yamaha Factory Racing.
Namun kini dirinya tak bisa melanjutkan aksinya tersebut akibat kompetisi MotoGP yang diberhentikan untuk sementara waktu.
Pemberhentian sendiri dilakukan selama masa pandemi Virus Corona berlangsung.
Sempat ada wacana untuk kembali menggelar balapan, namun pihak MotoGP belum mengeluarkan jadwal tersebut karena menunggu rilis jadwal dari Formula 1.
Baca Juga: Fernando Alonso Ungkap Siapa Sosok yang Dianggap Rekan Terbaiknya Selama Ini
Untuk mengisi waktu-waktu kosong seorang Jorge Lorenzo, MotoGP.com ajak sang pemalap untuk melakukan tanya jawab.
Pertanyaan pertama diluncurkan, Lorenzo disuruh mendefinisikan dirinya secara singkat.
Lorenzo merespon dengan cepat "Kompetitif, perfeksionis, dan ingin tahu," ujar Lorenzo dilansir SportFEAT.COM dari MotoGP.com.
Berlanjut ke pertanyain selanjutnya,
Pertanyaan : "Pantai atau Gunung?"
Jawaban : "Pantai"
Pertanyaan : "Matahari terbit atau terbenam?"
Jawaban : "Saya tidak suka bangun pagi, jadi matahari terbenam"
Pertanyaan : "Kucing atau Anjing?"
Jawaban : "Anjing"
Pertanyaan : "Nanas pada pizza?"
Jawaban : "Tidak keduanya"
Pertanyaan : "Netflix atau Youtube?"
Jawaban : "Netflix untuk hiburan dan YouTube untuk belajar"
Pertanyaan : "Twitter atau Instagram?"
Jawaban : "Instagram"
Baca Juga: Pernah Jajal MotoGP, Mantan Juara Dunia Formula 1 Ini Akui Ketakutan
Pertanyaan : "Panggilan atau pesan teks?"
Jawaban : "Pesan, meskipun sekarang saya menelepon lebih dari sebelumnya"
Pertanyaan : "Kondisi kering atau basah?"
Jawaban : "Kering"
Pertanyaan : "Keras atau lunak?"
Jawaban : "Saya membuat soft soft lebih lama dari pada pembalap lain"
Pertanyaan : "Daya atau torsi?"
Jawaban : "Daya"
Pertanyaan : "Cardio atau bobot?"
Jawaban : "Sebelum saya melakukan lebih banyak kardio dan sekarang lebih banyak beban"
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Jadi Petarung UFC Jagoan Mike Tyson
Hingga tiba pada pertanyaan terakhir, kala itu juara dunia lima kali ini ditanya kapan musim favoritnya dalam MotoGP.
Lantas Lorenzo langusung menjawab dengan singkat bahwa musim kesukaannya adalah pada tahun 1998.
Sontak hal tersebut membuat bingung sebab sang pemabalap sendiri baru membalap sekitar tahun 2008.
Tak lama kemudian Lorenzo memberikan alasan mengapa dirinya menyukai musim tahun 1998 tersebut.
"Saya penggemar Max Biaggi dan ia mencapai balapan 500cc pertamanya dan langsung keluar sebagai pemenang," ujar Lorenzo.
Baca Juga: Bos McLaren Ungkap Fernando Alonso dan Jenson Button Ingin Gabung Timnya
Ternyata selama ini pembalap yang didolakannya selama ini adalah seorang Max Biaggi.
Pembalap asal Italia yang kini berusia 48 tahun tersebut diketahui sudah mundur dari dunia balap motor sejak tahun 2005.
Tim terakhir yang saat itu diperkuat Biaggi adalah Honda.
(*)
Source | : | Marca |
Penulis | : | Ridwan Budiman |
Editor | : | Nestri Yuniardi |