Akan tetapi, penilaian berbeda justru dilontarkan oleh bek legendaris Manchester United sekaligus mantan rekan Tevez, Gary Neville.
Neville justru merasa kecewa dengan sikap yang dilakukan Tevez setelah musim pertamanya berseragam Manchester United.
Baca Juga: Ada Nama Paul Pogba, Inilah Susunan Formasi 11 Pemain Terbaik Versi Marco Motta
"Apa yang mengganggu saya dengan Tevez adalah dia menurunkan prestasinya pada musim keduanya," kata Neville, dikutip SportFEAT.com dari Sky Sports.
"Dia kerap berada di meja perawatan, mulai lambat dalam sesi latihan, dan mulai bermain-main (tak serius)."
Mantan kapten Setan Merah itu bahkan tak segan menyebut Tevez telah mempermainkan mantan klubnya itu.
"Saya tidak tahan dengan sikap itu, terutama seperti saya, yang merupakan pemain Manchester United yang garang dan tidak pernah memikirkan perkara lain dalam hidup saya," katanya.
"Saya paham bahwa dia mengalami situasi itu, tetapi orang-orang di sekelilingnya selalu mendengarnya dan dia didorong oleh mereka."
Baca Juga: Berkat Real Madrid, Pria Ini Jadi Supir Bus Paling Beruntung di Dunia
Source | : | Sky Sports |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |