SportFEAT.COM - Petinju legendaris asal Amerika Serikat, Mike Tyson, menceritakan kisah yang membuatnya alami penyesalan terbesar.
Mike Tyson dikenal sebagai salah satu petinju terbaik di divisi kelas berat yang pernah terlahir.
Bagaimana tidak, di usia yang masih belia yakni 20 tahun, pria berjuluk Si Leher Beton itu sudah menjadi juara dunia.
Pada 1986, Tyson berhasil menumbangkan Trevor Berbick dalam waktu lima menit 36 detik.
Baca Juga: Bergelimang Harta, Mike Tyson Pernah Berani Sogok Oknum Polisi Pakai Mobil Mewah Rolls-Royce
Kemenangan Tyson atas juara bertahan saat itu rupanya mempengaruhi karier bertinjunya.
Tak hanya itu, popularitasnya juga semakin meroket sejak kemenangan bersejarah itu.
Namun siapa sangka, di balik pencapaiannya tersebut, Mike Tyson rupanya menyimpan satu penyesalan terbesar dalam hidupnya.
Momen itu terjadi saat dirinya belum terkenal sebagai petinju profesional.
Tyson muda ternyata kerap tersandung masalah kriminal.
Hal itu terjadi karena pria yang kini telah berusia 53 tahun itu hidup di lingkungan gangster di Broklyn, New York, Amerika Serikat.
Lebih dari itu, ia juga mendapatkan contoh yang tidak baik dari ayahnya Jimmy Kirkpatrik yang pekerjaanya hanya berjudi, mabuk dan bermain biliar.
"Ayah saya hanyalah seorang pria jalanan biasa yang terjebak di dunia jalanan," ujarnya Mike Tyson, dikutip SportFEAT.com dari BolaSport.
Baca Juga: David Haye Singkirkan Mike Tyson dari Daftar Lima Besar Petinju Terhebat Sepanjang Masa
Sosok yang dianggapnya sebagai ayah itu juga diceritakan meninggalkan ibunya bersama anak-anaknya tanpa bertanggung jawab.
Hal inilah yang akhirnya menjerumuskan Tyson muda ke dalam masalah kriminal.
Kondisi psikologis Iron Mike semakin berantakan setelah mendengar kabar bahwa kabar bahwa ibunya meninggal dunia pada usianya yang baru 16 tahun.
Tyson sendiri merasakan penyesalan terbesarnya ketika tak sekali pun membuat bidadari tak bersayap-nya itu bahagia karena tingkah buruknya.
Baca Juga: Ada Satu Sikap Bodoh Mike Tyson yang Pernah Bikin Gempar Dunia
"Saya tidak pernah melihat ibu saya senang dengan saya dan bangga pada saya karena melakukan sesuatu," ujarnya.
"Dia hanya mengenal saya sebagai anak liar yang berlari di jalanan, pulang dengan pakaian baru yang dia tahu saya tidak bayar.
"Saya tidak pernah mendapat kesempatan untuk berbicara dengannya atau mengetahui tentang dia," lanjutnya.
Mike Tyson muda yang usianya masih 13 tahun bahkan pernah ditangkap sampai 38 kali hingga akhirnya dia ditemukan Bobby Stewart.
Bobby yang merupakan mantan petinju melihat kehebatan Tyson dalam bertinju hingga memperkenalkannya dengan Cus D'Amato.
Baca Juga: Ada Satu Sikap Bodoh Mike Tyson yang Pernah Bikin Gempar Dunia
View this post on Instagram
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |