SportFEAT.COM - Eks petinju, Kevin McBride yang pernah menjadi lawan Mike Tyson kini dikabarkan bahagia dengan peran barunya sebagai kuli pohon.
Kevin McBride sebelumnya bukanlah petinju setenar Evander Holyfield atau Lennox Lewis.
Namanya mulai dikenang oleh pecinta tinju dunia setelah pertarungan melawan atlet legendaris Mike Tyson.
Ya, Kevin McBride merupakan petinju terakhir yang dihadapi Si Leher Beton sebelum memutuskan pensiun.
Baca Juga: Pensiun dari UFC, Mantan Juara Dunia Malah Ingin Banting Setir ke Ring Tinju
Mike Tyson menjalani laga terakhirnya melawan Kevin McBride di MCI Center, Washington DC, Amerika Serikat pada 11 Juni 2005.
Dalam duel itu, bekas petinju asal Republik Irlandia tersebut sukses menyulitkan Tyson lewat postur tubuh yang tinggi.
Hal itu pula yang membuat Tyson merasa frustasi hingga akhirnya memutuskan untuk mundur pada ronde keenam.
Padahal saat itu, Iron Mike masih unggul dalam penilaian dewan juri dan setelah itu dia memilih gantung sarung tangan tinju.
Baca Juga: Evander Holyfield Malah Senang Mike Tyson Pernah Gigit Telinganya Hingga Nyaris Putus
Di sisi lain, sejak kemenangan atas Tyson, Kevin McBride hanya mampu mempertahankan karier hingga tahun 2011.
Dirinya memutuskan untuk mengakhiri karier setelah menderita kekalahan dari petinju Polandia, Mariusz Wach.
Setelah pensiun dari karier tinju profesional. Kevin McBride ternyata telah menjalani peran baru sebagai seorang kuli pohon.
Baca Juga: Floyd Mayweather Rela Menanggung Seluruh Biaya Pemakaman George Floyd
Meski hanya bekerja sebagai seorang penebang pohon, Kevin McBreide merasa senang lantaran profesinya itu masih bisa membuatnya sibuk.
"Saya bekerja dengan sebuah penebangan pohon yang menyuruh saya untuk menaruh, membersihkan salju, dan memerika pohon yang akan ditebang," kata McBride, dilansir SportFEAT.com dari Sportbible.
"Pekerjaan ini setidaknya bisa membuat saya tetap sibuk, tugas saya mengumpulkan dan meletakkannya."
Baca Juga: Mike Tyson Lewat, Eks Petinju Sebut Satu Sosok Ini Miliki Pukulan Sekeras Bola Boling
Pria berusia 47 tahun ini mengaku sudah mulai terbiasa karena namanya dicatut banyak orang menyusul rencana Mike Tyson untuk comeback.
"Itu akan semakin sering lagi, karena setiap kali orang-orang membicarakan dia (Tyson) dan juga rencana comebacknya," ucap McBride.
"Orang-orang mengatakan saya adalah orang terakhir yang bisa mengalahkannya, saya menyukainya, Saya tidak pernah menyaksikan ulang pertarungan saya melawan Mike Tyson."
Lebih lanjut, Kevin McBride mengaku bangga karena bisa mengalahkan seorang petinju hebat seperti Mike Tyson.
"Namun, seseorang pernah mengunggah video duel itu ke Facebook dan saya melihatnya, saya merasa itu adalah mimpi yang menjadi kenyataan," pungkas McBride.
Baca Juga: Eks Petinju Sarankan Mike Tyson Pilih Lawan Seperti Ini Agar Tidak Bonyok
View this post on Instagram
Source | : | SportBibble.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |