"Saya rasa semua orang merasa lega, senang setelah melihat jadwal terbaru musim 2020, melegakan sekali untuk semua tim dan penggemar," ucap Rossi dilansir SportFEAT.com dari Crash.
"Lockdown membuat semuanya terasa aneh dan saya rasa pada akhirnya itu membuat kita jadi lebih menghargai seri balapan besok," ucapnya.
MotoGP 2020 rencananya akan kembali bergulir mulai 19 Juli 2020 dengan mengambil lokasi di sirkuit Jerez.
Baca Juga: Alasan PSSI Ingin Hapus Degradasi Liga 1 2020 yang Akan Segera Kembali Bergulir
Sebelum seri balapan bergulir, akan ada rangkaian tes resmi pada 15 Juli di sirkuit tersebut.
The Doctor pun menyebut bahwa ia sudah tak sabar ingin segera kembali menunggangi YZR M1 miliknya.
"Saya saya sangat merindukan M1 saya, akan sangat menarik melihat kami akan ada di mana, apalagi kami sudah cukup lama tidak membalap sejak tes terakhir," kata Rossi.
"Kami akan mencoba menjadi yang terdepan lagi dan memberi penggemar alasan kuat untuk tetap mendukung kami," imbun juara dunia sembilan kali itu.
Rossi sendiri akan menjalani musim terakhirnya tahun ini bersama tim pabrikan.
Mulai tahun depan, kuat dugaan ia akan berlabuh ke tim satelit Petronas Yamaha SRT untuk bertukar tempat dengan Fabio Quartararo.
(*)
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |