SportFEAT.COM- Mantan pemain Juventus Marco Motta sebut dirinya menyukai kerupuk sebagai makanan favoritnya saat ini.
Indonesia memiliki beragam rempah yang melimpah yang membuat makanan khas Nusantara ini kaya akan cita rasa.
Setiap orang asing yang datang ke Indonesia kebanyakan mengaku memiliki makanan favoritnya masing-masing.
Kebanyakan mereka pasti menykai nasi goreng, nasi padang, atau makanan khas Indonesia lainnya.
Baca Juga: Terselip Nama Bambang Nurdiansyah di Balik Bangkitnya Bek Persija dari Rasa Putus Asa
Namun hal tersebut ternyata tak berlaku untuk sosok Marco Motta, sebab makanan-makanan yang disebutkan di atas bukanlah menu favoritnya saat ini.
Mantan penggawa Juventus yang kini memperkuat Persija Jakarta ini mengaku dirinya saat ini menyukai makanan krupuk.
Hal ini sendiri bermula ketika timnya Persija Jakarta menginap di suatu hotel untuk melakukan laga tandang.
Saat itu juga Marco Motta mencoba mencicipi kerupuk yang disediakan di hotel tersebut, dan sejak saat itu sang pemain menyukai krupuk.
"Banyak sekali makanan Indonesia yang nikmat, namun saya sangat suka dengan krupuk," ujar Marco Motta dilansir SportFEAT.COM dari Persija.id.
"Rasanya sangat mirip dengan keripik di Italia, nama kripik di Italia tersebut adalah Patatine," tambah Marco Motta.
Baca Juga: Dundee United, Satu-satunya Klub di Dunia yang Belum Pernah Kalah dari Barcelona
Marco Motta sendiri ketika kompetisi resmi diberhentikan sementara akibat pandemi COVID-19, dirinya memilih kembali ke Italia.
Motta mengaku akan kembali ke Indonesia setelah mendapatkan instruksi untuk mengikuti agenda latihan Persija Jakarta.
(*)
Source | : | persija.id |
Penulis | : | Ridwan Budiman |
Editor | : | Nestri Yuniardi |