SportFEAT.COM - Ayah Valentino Rossi, Graziano Rossi, menyebut anaknya mungkin saja kembali setim dengan Jorge Lorenzo di MotoGP 2021.
Gelaran MotoGP 2020 akan menjadi musim terakhir Valentino Rossi bersama tim pabrikan Yamaha.
Pasalnya, pembalap berjuluk The Doctor itu dilepas oleh tim pabrikan Yamaha mulai MotoGP 2021.
Posisi Valentino Rossi akan digantikan oleh Fabio Quartararo yang musim ini masih akan membela Petronas Yamaha SRT.
Baca Juga: Bos Tim Aprilia Soroti Satu Hal dari Pengganti Andrea Iannone di MotoGP 2020
Setelah dilepas tim pabrikan asal Jepang itu, rumor terkait masa depan Rossi menjadi perbincangan publik.
Bahkan ada yang menyebutkan bahwa juara dunia sembilan kali itu akan pensiun di akhir musim ini.
Namun, ayah Rossi, Graziano Rossi menepis kabar tersebut dan menyebut anaknya tak akan pensiun dalam waktu dekat.
Graziano menilai Vale-sapaan akrab Rossi, akan memutuskan pensiun jika dirinya tak lagi menemukan gairah untuk mengaspal.
"Dia tidak tahu ... Dia ingin melanjutkan untuk waktu yang lama, selama dia kompetitif, melakukan hal-hal besar dalam olahraga," kata Graziano.
"Jika gagal, dia mungkin akan memutuskan untuk melakukan sesuatu yang lain.
"Itu (pensiun) hanya bisa terjadi jika dia menyadari bahwa dia tidak lagi memberi para penggemarnya dengan kegembiraan yang selalu dia berikan kepada mereka."
Baca Juga: Fabio Quartararo Bisa Kalahkan Marc Marquez, Asal...
Ketimbang mengurusi rumor pensiun Rossi, pria berpaspor Italia itu lebih tertarik membahas masa depan anaknya di MotoGP 2021.
Sejak dipastikan hengkang dari tim pabrikan Yamaha, Rossi santer dikaitkan dengan Petronas Yamaha SRT untuk MotoGP 2021.
Graziano menyebut jika hal itu benar-benar terjadi, ia menilai Rossi sedikit diuntungkan karena tidak terlalu memikul beban berat sebagai pembalap di tim pabrikan.
"Dia akan memiliki lebih sedikit tanggung jawab, sementara memiliki peralatan teknis kelas satu, anggaran besar dan karenanya organisasi tim yang sangat baik," kata Graziano.
"Menurut pendapat saya, itu bisa menjadi kejutan yang baik," sambungnya, seperti dikutip SportFEAT.com dari Paddock-GP.com.
Di tim satelit Yamaha itu, Valentino Rossi diprediksi akan berduet dengan Franco Morbidelli, yang notabene mantan murid di akademi balap miliknya.
Namun tampaknya Graziano Rossi tidak sependapat dengan rumor tersebut.
Ia justru senang jika pembalap berusia 41 tahun itu bisa kembali satu tim dengan mantan rekannya Jorge Lorenzo.
Baca Juga: Fabio Quartararo Bisa Akhiri Dominasi Marc Marquez pada MotoGP 2020, Ini Syaratnya
Jorge Lorenzo sendiri saat ini tengah menjalani peran baru sebagai test rider Yamaha setelah memutuskan pensiun pada 2019 lalu.
“Rekan setim yang ideal tidak pernah ada, untuk siapa pun. Morbidelli tentu tidak akan," ujar Graziano.
"Lorenzo adalah kemungkinan yang belum dikesampingkan. Akan luar biasa jika itu terjadi. Tapi siapa yang tidak suka itu?"
Baca Juga: Diprediksi Bakal Naik Kelas di MotoGP 2021, Ini Komentar Adik Valentino Rossi
Source | : | Paddock-GP.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |