Tak banyak yang tahu, kedatangan Bruno Fernandes ke Manchester United dari Sporting Lisbon ternyata tak lepas dari peran Cristiano Ronaldo.
Berkat kapten timnas Portugal itu pula akhirnya pelatih Ole Gunnar Solskjaer memutuskan untuk memboyong Bruno Fernandes Januari lalu.
Hal ini disampaikan oleh pelatih Ole Gunnar Solksjaer beberapa waktu lalu dalam sebuah wawancara dengan Metro.
"Jadi saya mencoba mengontak Cristiano berbekal hubungan baik dengan Patrice Evra, saya langsung bisa berbicara dengan Cristiano dan dia merekomendasikan (Bruno) Fernandes," ujar Solskjaer dilansir SportFEAT.COM dari Metro.
Kini terbukti kedatangan Bruno Fernandes seolah mengembalikan Manchester United ke jalan kemenangan yang dulu sempat menghilang.
Baca Juga: Gegara David De Gea, Pelatih Kiper Ini Memilih Hengkang dari Manchester United
Sejak bergabung bersama dengan Manchester United, Bruno Fernandes telah bermain sebanyak 13 pertandingan di Liga Inggris dan Piala FA.
Dirinya juga telah sukses mencetak tujuh gol dan juga tujuh asisst bagi klub yang bermarkas di Old Traffor ini.
Tak hanya itu Bruno Fernandes bahkan berhasil menyabet gelar 'Player of th Month' di Liga Inggris sebanyak dua kali beruntun.
Bruno Fernandes sendiri saat masih berpeluang mengantarkan Manchester United untuk meraih gelar Piala FA dan juga Liga Europa musim 2019/2020.
(*)
Source | : | Metro |
Penulis | : | Ridwan Budiman |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |