Krisna Sulistia merupakan pemain yang baru bergabung dengan timnas U-16 Indonesia pada pemusatan latihan yang dilakukan Maret lalu.
Lebih lanjut, Bima Sakti meminta pemain kelahiran 31 Mei 2006 itu legowo dan tetap giat berlatih.
"Dia masih muda dan masa depannya masih sangat panjang," ucap Bima Sakti.
Baca Juga: Solusi Pelatih Timnas U-16 Indonesia Agar Mental Para Pemain Tak Terganggu
Sebelumnya Krisna Sulistia dilirik oleh Bima Sakti karena bermain sangat baik di turnamen Piala Soeratin U-15 2019.
Memperkuat Gabsis Sambas, Krisna Sulistia tampil sebagai top skorer dengan koleksi enam gol.
Berkat penampilan apiknya tersebut, Krisna Sulistia direkrut untuk memperkuat Garuda Select jilid II.
Dia seharusnya berangkat ke Inggris pada April 2020 lalu.
Namun rencana tersebut akhirnya gagal setelah pandemi COVID-19 menyerang dunia.
Baca Juga: Perasaan Mantan Kapten Timnas U-19 Indonesia yang Tak Kunjung Dipanggil Shin Tae-yong
Source | : | Antara |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |