SportFEAT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, angkat suara usai berhasil finis di depan Valentino Rossi pada MotoGP Andalusia 2020.
Tim Yamaha berhasil mendominasi balapan seri kedua MotoGP Andalusia 2020 yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol, Minggu (26/7/2020).
Di perlombaan MotoGP Andalusia 2020, tiga pembalap Yamaha sukses naik podium.
Mereka adalah Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) serta Maverick Vinales dan Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha).
Baca Juga: Hasil MotoGP Andalusia 2020 - Valentino Rossi Raih Podium Perdana, Yamaha Kuasai Balapan
Satu-satunya pembalap Yamaha yang gagal menyentuh garis finis adalah Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT).
Bagi Maverick Vinales, sukses naik ke podium kedua sudah cukup baginya.
Pembalap berjuluk Top Gun itu mengaku sangat senang dengan pencapaiannya pada balapan kali ini.
Vinales yang memulai start di grid kedua, sempat tercecer hingga posisi keenam menjelang lap kedelapan.
"Sebenarnya, dalam lomba ini tidak mungkin untuk bernafas," kata Vinales, dikutip SportFEAT.com dari yamahamotogp.com.
"Pertama-tama, di lap pertama saya mencoba menyalip Fabio untuk mendapatkan jalur yang jelas.
"Karena saya merasa sangat kuat dengan motornya, tetapi kemudian saya melebar dan Fabio dan Vale menyusul saya," sambungnya.
Baca Juga: MotoGP Andalusia 2020 - Gagal Raih Pole Position, Maverick Vinales Tetap Girang
Namun karena insiden crash yang dialami Jack Miller (Pramac Racing) membuat berhak menempati kelima.
Memasuki setengah perlombaan, Vinales sempat terlibat duel dengan rekan setimnya Valentino Rossi untuk memperebutkan tempat kedua.
"Kemudian saya terjebak di belakang Vale, dan saya tidak bisa bernapas sebagian besar putaran, saya hancur," ucap Vinales.
Namun akhirnya dewi fortuna lebih berpihak kepada Vinales lantaran berhasil menyentuh garis finis di depan Rossi.
"Saya menyimpan sesuatu untuk lima putaran terakhir, dan saya mendorong pada akhirnya ketika saya memiliki ritme yang baik lagi," ujar Vinales.
"Maksudku, hari ini aku kehilangan itu di lap pertama, jika tidak itu akan menjadi balapan yang jauh lebih baik," pungkasnya.
Baca Juga: MotoGP Andalusia 2020 - Valentino Rossi Klaim Akan Jalani Balapan Paling Sangar dalam Kariernya
Dengan hasil ini, Maverick Vinales menempel ketat Fabio Quartararo di tabel klasemen pembalap.
Pembalap bernomor 12 itu tertinggal 10 poin dari Quartararo yang nyaman di puncak dengan koleksi 40 poin.
Source | : | Yamahamotogp.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |