SportFEAT.COM - Valentino Rossi menyebut kepala mekanik David Munoz, sebagai sosok paling berjasa atas kesuksesannya raih podium perdana di MotoGP Andalusia 2020.
Valentino Rossi berhasil membuat kejutan pada seri kedua ajang MotoGP Andalusia 2020 yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol, Minggu (26/7/2020).
Memulai balapan di posisi keempat, pembalap Monster Energy Yamaha itu berhasil finis di tempat ketiga.
Rossi bahkan nyaris menjadi runner-up, andai di lap-lap terakhir tak disalip rekan setimnya, Maverick Vinales.
Baca Juga: Hasil MotoGP Andalusia 2020 - Kangkangi Valentino Rossi, Maverick Vinales: Aku Tidak Bisa Bernapas!
Keberhasilan Valentino Rossi naik podium ini sekaligus menyudahi puasa yang terjadi lebih dari setahun.
Terakhir kali rider berjuluk The Doctor itu naik podium adalah di seri MotoGP Amerika Serikat 2019.
Saat itu, Rossi menduduki posisi kedua di belakang Marc Marquez.
Valentino Rossi mengaku girang akhirnya bisa kembali merasakan podium meskipun tidak menjadi juara.
Apalagi, di seri pembuka di MotoGP Spanyol 2020 akhir pekan lalu, dirinya gagal menyentuh garis finis lantaran mengalami masalah pada motornya.
Source | : | Yamahamotogp.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |