SportFEAT.COM - Manajer tim Yamaha, Massimo Meregalli, memberikan komentar tentang performa Maverick Vinales dan Valentino Rossi di MotoGP Andalusia 2020.
Hasil membanggakan didapat oleh tim pabrikan Yamaha pada ajang MotoGP Andalusia 2020 yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Minggu (26/7/2020).
Dua pembalap tim pabrikan Jepang, Maverick Vinales dan Valentino Rossi berhasil naik podium di seri kedua MotoGP 2020.
Maverick Vinales sukses mengakhiri perlombaan di di posisi runner-up.
Adapun rekan setimnya, Valentino Rossi finis tepat di belakang Vinales atau di posisi ketiga.
Menanggapi hasil manis yang diperoleh duo pembalapnya, manajer Yamaha, Massimo Meregalli mengaku bangga.
Meregalli menilai kesuksesan yang didapatkan oleh Vinales dan Rossi merupakan hasil kerja keras kru dan pembalap.
"Dua pembalap kami layak mendapat tepukan di punggung dan rasa hormat penuh kami, karena kondisinya sangat sulit, baik untuk pengendara maupun untuk motor," ujar Meregalli.
"Dan Maverick dan Valentino harus mendorong batas dari apa yang secara manusiawi memungkinkan untuk naik ke podium.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |