SportFEAT.COM - Pemain Atalanta, Marten de Roon, berjanji akan menraktir seribu orang makan pizza jika timnya menjuarai Liga Champions.
Menjalani debut di Liga Champions musim ini, kiprah Atalanta bisa dikatakan sangat luar biasa.
Klub asal Italia itu sukses membuat kejuatan dengan lolos ke babak perempat final Liga Champions musim ini.
Pencapaian mengesankan Atalanta tersebut bahkan membuat beberapa pihak takjub.
Berbekal skuad yang tak mentereng, klub berjuluk La Dea berhasil mengalahkan tim-tim besar seperti Valencia.
Baca Juga: Terungkap! Inilah Isi Percakapan Pep Guardiola dan Zinedine Zidane
Di babak delapan besar nanti, Atalanta dijadwalkan akan menghadapi Paris Saint-Germain di Lisbon, Kamis (13/8/2020) dini hari WIB.
Kemenangan atas PSG berarti tim besutan Gian Piero Gasperini memastikan diri lolos ke semi final dan melanjutkan kejutan mereka.
Pemain Atalanta, Marten de Roon bahkan berjanji bakal menraktir seribu pizza bagi para pendukung di Bergamo.
Namun hal tersebut baru akan terwujud jika Atalanta berhasil memenangkan trofi Liga Champions.
"Seperti yang saya katakan, jika kami memenangkan Liga Champions, akan ada pizza untuk lebih dari 1.000 orang," kata De Roon.
Jika target tersebut meleset di tahun ini, pemain asal Belanda itu tetap akan merealisasikannya di musim mendatang.
"Namun, jika kami kalah, kami akan berusaha mencapai target itu lagi tahun depan. Saya tifak mengharapkan kami kalah," ujar De Roon.
"Kami akan mencoba lagi tahun depan dan kami akan melihat bagaimana kelanjutannya," lanjutnya, dikutip SportFEAT.com dari Goal Internasional.
Baca Juga: Bruno Fernandes Pertajam Catatan Kariernya Usai Bawa Manchester United ke Semifinal Liga Europa
Lebih lanjut, pemain berusia 29 tahun itu menilai format baru Liga Champions di fase knockout menguntungkan timnya.
Berbeda dengan musim-musim sebelumnya, gelaran Liga Champions tahun ini hanya akan memainkan satu leg.
Kebijakan itu diambil karena pandemi COVID-19 yang masih melanda dunia khususnya di Eropa.
"Bermain hanya 90 menit melawan tim kuat seperti mereka (PSG) lebih mudah daripada memainkannya dalam dua leg," ujarnya kepada France Football.
"Kami bisa membuat kejutan, meski itu akan sulit. Kami akan memberikan yang terbaik.
"Pada saat undian dilakukan, saya pikir ini akan menjadi pertandingan yang fantastis," tuturnya memungkasi.
Source | : | France Football,Goal Internasional |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |