SportFEAT.COM - Pelatih kiper timnas U-19 Indonesia, Kim Hae-won sempat marah karena dokter timnas mengabaikan cedera bahu Ernando Ari.
Ernando Ari menjadi salah satu pemain yang harus dipulangkan oleh Shin tae-yong dari pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia, Agustus 2020 lalu.
Kiper Persebaya tersebut diketahui mengalami cedera bahu.
Akan tetapi, cedera bahu yang diderita Ernando Ari dikabarkan merupakan cedera kambuhan.
Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Dapat Lawan Tambahan di Kroasia, Jumpa Mantan Klub Luka Modric!
Cedera tersebut awalnya didapatkan ketika Ernando sempat menjadi kiper skaud Garuda Nusantara dalam laga uji cba melawan Real Madrid.
Kemudian, cedera tersebut kembali terasa saat Nando -sapaan Ernando- mengikuti pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia di Thailand pada awal tahun ini.
Sebagaiman dituturkan pelatih kiper Persebaya, Benny van Breukelen, penanganan cedera bahu Nando kurang maksimal.
Source | : | Tribun Jatim |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |