SportFEAT.COM- Republik Ceska menarik diri dari turnamen Nations League akibat ada salah satu staf yang positif Virus Corona.
Negara-negara di Eropa saat ini sedang sebuk megikuti serangkaian pertandingan dalam turnamen yang bertajuk Nations League.
Beberapa tim sudah memainkan pertandingannya di pekan pertama turnamen, sebut saja Spanyol, Jerman, Belanda, dan juga Republik Ceko.
Republik Ceska sendiri berhasil tampil fantastis dalam pertandingan pembuka National League kala menghadapi Slovakia di Grup 2 Liga B.
Pada laga tersebut pasukan Jaroslav Silhavy berhasil menang dengan skor yang meyakinkan yaitu 3-1.
Republik Ceska sendiri selanjutnya dijadwalkan akan bertemu dengan Skotlandia di Olomouc pada hari Senin (7/9/2020).
Namun, sebelum laga melawan Skotlandia terlaksana, Republik Ceska tiba-tiba memutuskan untuk mundur dari turnamen Nations League.
Hal ini disampaikan oleh Republik Ceska dari twitter resmi tim yang menyatakan tidak akan bertanding melawan Skotlandia pada hari Senin.
Hal ini terjadi setelah salah satu staf tim terpapar Virus Corona, akibat dari hal itu Slavia Praha meminta tujuh pemainnya dikembalikan ke klub.
"Tim nasional tidak akan bermain melawan Skotlandia pada hari Senin karena keputusan perwakilan dan situasi saat ini dengan adanya COVID-19," tulis timnas Ceska dilansir SportFEAT.COM dari twitter resmi tim.
Baca Juga: Lionel Messi Kecewa Berat Presiden Klub Barcelona Bartomeu Ingkar Janji Soal Klausul Kontrak
Timnas Ceska juga mengkonfirmasi bahwa pihaknya saat ini telah menghentikan segala macam bentuk persiapan pertandingan untuk mengahdapi Skotlandia.
Baca Juga: Masalah Lionel Messi Kelar, Kini Presiden Barcelona Tersandung Skandal
"Tim nasional mengakhiri persiapan saat ini dengan efek langsung setelah menang melawan Slovakia," tulis timnas Ceska.
Skotlandia sendiri berkemungkinan besar akan menang 3-0 andai Republik Ceska benar-benar tak mau bertanding dengan timnya.
Pihak UEFA selaku penggagas Nations League sendiri belum berikan keterangan atas keputusan mundurnya Republik Ceska dalam turnamen ini.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Ridwan Budiman |
Editor | : | Nestri Yuniardi |