Aji mengaku sudah berkomunikasi dengan David secara langsung via WhatsApp.
Meski hanya sebatas komunikasi umum, Aji Santoso menuturkan bahwa ia sudah mengajak David untuk bergabung latihan bersama dengan pemain lain, mengingat para pemain asing Persebaya lainnya juga sudah latihan.
Baca Juga: Deretan Prestasi Alfred Riedl Selama Menjabat Jadi Juru Taktik Timnas Indonesia
"Komunikasi (dengan David), kemarin saya komunikasi, by WA juga," tutur Aji Santoso usai latihan Persebaya, sore tadi, Selasa (8/9/2020), dikutip SportFEAT.com dari Tribun Jatim.
"Saya kasih gambaran-gambaran secara umum saja, contohnya pemain lain sudah pada latihan, pemain asing semua juga sudah pada hadir," sambungnya.
Aji Santoso sendiri enggan mencampuri terlalu jauh soal urusan negosiasi kontrak David dengan manajemen Persebaya.
Baca Juga: Pemain Timnas U-19 Indonesia Ini Sebut Berlatih di Kroasia Layaknya Main di Kampung Halaman
Pelatih berlisensi AFC Pro tersebut menyerahkan sepenuhnya kepada pihak manajemen.
"Saya tidak bisa menjangkau terlalu dalam, itu urusan manajemen dengan pemain," jelas Aji.
"Kalau bisa kembali, syukur dan baik, tapi kalau memang tidak kembali gak apa-apa. Yang jelas apapun yang menjadi keputusan manajemen, pasti saya ikuti," ucapnya.
Source | : | Tribun Jatim |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |