Carragher menilai kedatangan Thiago justru akan menambah kedalaman skuad tim besutan Juergen Klopp itu.
Sebab menurutnya, lini tengah Liverpool dihiasi dengan pemain yang memiliki gaya bermain yang hampir mirip.
"Liverpool memiliki lima atau enam pemain tengah. Mereka berotasi dengan baik karena mereka membutuhkan energi dalam posisi itu," kata Carragher.
Baca Juga: Ronald Koeman Terancam Tak Bisa Pimpin Laga Perdana Barcelona di Liga Spanyol
"Tetapi banyak pemain yang sangat mirip. Thiago akan menjadi sesuatu yang berbeda," tambahnya, seperti dilansir SportFEAT.com dari Mirror.
Eks pemain timnas Inggris itu menilai Thiago mempunyai satu hal yang tak dimiliki gelandang Liverpool saat ini, yakni kemampuan teknik.
Seperti diketahui, pemain berusia 29 tahun itu memang dikenal sebagai sosok yang kuat dalam menahan bola.
Selain itu, Thiago juga dibekali kemampuan olah bola alias dribble mumpuni khas Samba Brasil, yang didapat dari sang ayah.
"Lebih sedikit energi tetapi lebih teknis. Dan saya pikir dia akan menjadi tambahan yang sangat bagus," ucap Carragher soal kualitas Thiago.
Source | : | Mirror |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |