SportFEAT.COM - Presiden UFC, Dana White senang bukan kepalang dengan hadirnya jagoan baru Khamzat Chimaev.
Dana White menganggap kehadiran Khamzat Chimaez semakin menghidupkan kompetisi UFC, khususnya di kelas menengah.
White bahkan menilai bahwa Khamzat Chimaev punya kharisma berbeda dan menjadi petarung yang istimewa.
Khamzat Chimaev sendiri baru saja debut di UFC pada Juli 2020 lalu dengan melawan John Phillips.
Baca Juga: Brutalnya Pukulan Khabib Nurmagomedov 2.0, Hancurkan Lawan Hanya dalam 17 Detik
Kemudian dia juga sukses menaklukkan Thys McKee dan sekali lagi membuat dunia MMA menaruh perhatian padanya.
Hanya dalam kurun waktu sekitar dua bulan lebih, petarung asal Swedia kelahiran Rusia itu sudah berhasil mengantongi rekor kemenangan 9-0.
Enam kemenangan diantaranya berasal dari kemenangan KO.
Baru-baru ini, petarung 26 tahun itu kembali menjadi pusat perhatuan setelah tampil di UFC Fight Night 178 dan mengalahkan Gerald Meerschaert.
Pukulan tangan kanannya sukses membuat Meerschaert terkapar hanya dalam 17 detik saja dan memastikan Chimaev memenangi laga sensasional itu.
Tak heran, Dana White pun terpesona melihat kehebatan Chimaev yang seringkali dilabeli sebagai titisan petarung kelas ringan, Khabib Nurmagomedov.
Baca Juga: Pemilik Pukulan Mengerikan di Kelas Menengah Ternyata Kesal dengan Satu Sifat Presiden UFC
"Anak ini benar-benar hebat, saya belum pernah melihat yang seperti itu," ucap Dana White yang mengagumi Chimaev.
"Saya sudah berkecimpung dalam bisnis ini, UFC, untuk waktu yang lama, sudah sering saya lihat petaurng hebat. Tapi anak ini benar-benar istimewa.
"Hanya satu pukulan, 17 detik, dia jelas berbeda dari petarung manapun yang pernah saya lihat," tukas pria 51 tahun itu.
Dana White pun menjadi tertarik untuk segera menduelkan Khamzat Chimaev dengan nama-nama petarung besar.
White tidak memungkiri bisa saja untuk mewujudkan hal itu, lantaran Chimaev sendiri sudah pernah mengutarakan keinginannya terseut.
Sejauh ini, Chimaev pernah menyuarakan keinginannya untuk bertarung melawan Conor McGregor, Nate Diaz dan Demian Maia.
Nama terakhir agaknya bisa dipesankan oleh Dana White.
"Dia istimewa. Saya belum tahu apa rencana selanutnya, Tapi mungkin dia akan bertarung melawan Maia," kata White.
(*)
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | Sportbible |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |