"Sejak hari pertama dimulai dengan 'intensitas yang mengesankan, tapi kami menghadapi semuanya dengan senyuman," tambahnya, seperti dikutip SportFEAT.com dari Tuttosport.
Meski begitu, di laga kedua Giorgio Chiellini dan kolega gagal meraih kemenangan saat melawat ke markas AS Roma.
Di pertandingan tersebut, Juventus ditahan imbang tuan rumah dengan skor 2-2.
Dua gol Bianconeri dicetak oleh sang megabintang Cristiano Ronaldo.
Baca Juga: Carabao Cup - Fakta Menarik Liverpool vs Arsenal, Bernd Leno Catatkan Rekor Langka
"Scudetto kesepuluh adalah pertarungan untuk menang, bahkan jika hasil imbang melawan Roma terjadi Minggu lalu," ungkap kiper asal Polandia itu.
"Pertandingan itu sangat sulit, kami tidak bermain bagus tetapi dalam jumlah yang lebih rendah kami berhasil bermain imbang melawan tim yang sangat kuat,"
"Keunggulan numerik, tetapi akan ada game di mana saya harus bermain lebih rendah. Saya memiliki lebih banyak tanggung jawab dalam mengatur permainan, tetapi itu tidak sulit," pungkasnya.
Source | : | Sky Sport Italia |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |