Jika rencana tersebut berjalan lancar, Borja Mayoral bakal bertahan di Stadion Olimpico hingga tahun 2025.
Selama di AS Roma, Borja Mayoral akan mengenakan jersey bernomor punggung 21.
Borja Mayoral mengaku senang bisa memperkuat salah satu klub terbaik di Negeri Pizza tersebut.
Baca Juga: Pelatih Real Madrid Mencak-mencak saat Ditanya Masa Depan Bomber Seharga Rp 1 Triliun
"Saya sangat senang berada di sini, mereka (telah) melalui hari-hari yang sibuk, tetapi yang terpenting adalah semuanya berakhir dengan baik," ungkap Mayoral di website resmi klub, seperti dikutip SportFEAT.com dari AS.
"Bagi saya, merupakan suatu kehormatan bisa mempertahankan warna klub bersejarah seperti Roma.
"Terima kasih kepada klub atas upaya yang mereka lakukan, saya akan memberikan segalanya untuk jersey ini," tambahnya.
Sementara itu, CEO AS Roma Guido Fienga, mengakui beruntung memiliki sosok seperti Mayoral.
Sebab menurutnya, mantan penyerang Levante tersebut merupakan salah satu penyerang muda terbaik.
Source | : | As.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |