SportFEAT.COM - Pelatih Barcelona Ronald Koeman, disebut bakal memainkan salah satu rekrutan barunya Sergino Dest.
Barcelona akan kembali melanjutkan kampanye di kompetisi Liga Spanyol melawan Getafe akhir pekan ini.
Jelang pertemuan melawan Getafe, kabar kurang sedap menghantui kubu La Blaugrana.
Pasalnya salah satu pemain andalan mereka, Jordi Alba diragukan tampil di laga kontra klub asal Madrid tersebut.
Baca Juga: Real Madrid Terancam Ditinggalkan Bomber Seharga Rp 1 Triliunn
Alba dikabarkan belum pulih dari cedera hamstring yang menimpanya dan besar kemungkinan masih akan absen.
Melihat kondisi ini, pelatih Barcelona Ronald Koeman, sudah menyiapkan Sergino Dest untuk menghadap Getafe.
Jika pemain berusia 20 tahun itu jadi tampil, ini akan menjadi debutnya sebagai starter.
Di pertandingan sebelumnya kontra Sevilla, Dest sebenarnya sudah tampil.
Akan tetapi, pemain yang baru saja membuat rekor sebagai orang Amerika Serikat pertama yang memperkuat Barcelona hanya masuk sebagai pengganti.
Ia turun ke lapangan untuk menggantikan Jordi Alba yang cedera di tengah laga.
"Pertama, kami senang dia dapat mengikuti sesi latihan," kata Koeman, dilansir SportFEAT.com dari Goal.
Baca Juga: Jose Mourinho Lempar Sinyal Mainkan Gareth Bale di Laga Selanjutnya Tottenham Hotspur
"Kami sudah membahas sistem tim tetapi sejatinya tidak terlalu berbeda dengan yang biasa dia mainkan bersama Ajax."
"Kami tahu dia bisa bermain sebagai full-back kanan dan kiri. Kami tahu Alba tidak fit untuk laga besok, jadi ada kemungkinan Dest jadi starter," timpalnya.
Di sisi lain, pelatih asal Belanda itu juga mengomentari terkait proses adaptasi Dest selama di Barcelona.
Menurutnya eks pemain Ajax Amsterdam itu semakin menunjukkan progres meningkat sejak kedatangannya ke Nou Camp.
Hal itu terjadi lantaran Dest tak ikut ambil bagian dalam jeda internasional bersama timnas Amerika Serikat.
"Itu bagus untuk periode adaptasi Dest terhadap segala hal di Barca karena di sini segalanya terasa lebih besar ketimbang di Amsterdam," pungkasnya.
Sergino Dest didatangkan Barcelona dari Ajax Amsterdam dengan mahar mencapai 21 juta euro.
Source | : | Goal |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |