SportFEAT.COM - Keberhasilan Alex Marquez menggondol dua podium secara beruntun jadi bukti darinya bahwa motor Honda tidak hanya didesain untuk Marc Marquez.
Alex Marquez berhasil mengakhiri paceklik podium Honda pada MotoGP 2020.
Pembalap asal Spanyol itu sukses meraih dua podium pada MotoGP Prancis dan Aragon.
Alex Marquez sampai saat ini menjadi satu-satunya pembalap Honda yang mampu naik podium selama MotoGP 2020 bergulir.
Baca Juga: Ambisi Besar Alex Marquez setelah Raih Podium di MotoGP Aragon 2020
Keberhasilan adik kandung Marc Marquez ini sekaligus membungkam pihak-[ihak yang sempat meragukan dirinya yang memang baru debut di kelas utama musim ini.
Selain itu, Alex juga secara tidak langsung membatahkan anggapan bahwa motor RC213V Honda hanya didesain untuk Marc.
Pembalap rookie 23 tahun itu mengatakan bahwa ia sudah memahami karakteristik RC213V dan perlahan tahu apa yang mesti ia lakukan dalam melakukan setting motor.
Source | : | Autosport |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |