Sebaliknya, Fabio Quartararo masih terus menghadapi kendala dengan M1 Yamaha miliknya.
Joan Mir pun masih punya ambisi besar untuk merengkuh gelar juara perdananya selama debut di MotoGP.
Sebab sepanjang musim ini, pembalap asal Spanyol itu memang belum pernah juara, hanya saja penampilannya terus menerus konsisten hingga ia mampu melesat ke puncak.
Baca Juga: Giacomo Agostini Sarankan Valentino Rossi Pensiun Saja daripada Sulit Juara Lagi
Dengan gelar juara, Mir bisa membuat pencapaiannya semakin manis di akhir musim.
Tapi jikapun tidak dengan gelar juara, Mir juga bisa mencatatkan rekor tersendiri dengan jadi juara dunia meski belum pernah menang.
Namun, semua baru prediksi dan apapun bisa terjadi di tiga nasib MotoGP 2020 ke depan.
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | Corse di Moto |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |