"Bagus Kahfi belum dapat gabung TC virtual timnas U-19 Indonesia karena ada perbedaan waktu saja," kata Nova, dikutip SportFeat.com dari BolaSport.com.
Meski begitu, tim pelatih timnas U-19 Indonesia menegaskan terus memantau bomber Barito Putera tersebut.
"Iya, pasti dia (Bagus Kahfi) tetap dalam pantauan kami (tim pelatih timnas U-19 Indonesia," ungkap Nova.
Baca Juga: 3 Pemain Muda Berlabel Timnas Milik Barito Putera Diincar Klub Luar Negeri
Saat ini, Bagus Kahfi baru saja selesai menjalani perawatan di Belanda bersama FC Utrecht.
Hal itu pula yang membuat eks timnas U-16 Indonesia tersebut dirumorkan bergabung dengan FC Utrecht.
Akan tetapi, kembaran Bagas Kaffa itu langsung membantah rumor bergabung bersama kontestan Liga Belanda.
"Sekali lagi saya tegaskan kalau saya di sini hanya untuk rehabilitasi saja di Utrecht tidak ada hal lain," ujar Bagus Kahfi.
Baca Juga: Tak Ada 2 Pemain Keturunan asal Jerman di TC Virtual Timnas U-19 Indonesia, Ada Apa Nih?
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |