SportFEAT.COM- Pelatih Bayern Muenchen berharap David Alaba mau menandatagani perpanjangan kontrak di klub secepat mungkin.
Manajemen Bayern Muenchen sepertinya sudah putus asa terkait negosiasi kontrak salah satu pemainnya David Alaba yang tidak menemui titik terang.
Bayern Muenchen semula berniat memperpanjang kontrak Alaba untuk beberapa tahun ke depan, namun negosiasi tidak berjalan lancar.
Pihak klub sendiri sudah memperbolehkan sang pemain untuk meninggalkan klub pada masa akhir kontraknya yakni pada musim panas tahun depan.
Baca Juga: Lama Tak Terdengar, Eks Penyerang Barcelona Samuel Eto'o Dikabarkan Terlibat Kecelakaan Parah
Artinya David Alaba nantinya akan pergi dari Bayern Muenchen dengan status bebas transfer alias gratis.
Meski saat ini menemui jalan buntu, pelatih Bayern Muenchen Hansi Flick masih berharap pemain andalannya tersebut mau memperpanjang kontrak di klub.
Alasannya sangat sederhana, karena ADavid Alaba adalah salah satu pemain terbaik yang dimiliki oleh Bayern Muenchen saat ini.
Baca Juga: Gagal Menang Atas Manchester City, Mohamed Salah Justru Mampu Samai Catatan Legenda Liverpool
"Dia dilatih di sini, dia sudah di sini untuk waktu yang cukup lama," ujar Hansi Flick dilansir SportFEAT.COM dari Football Inside.
"Dia adalah salah satu pemain terbaik, jadi akan menjadi hal yang baik, jika dia terus bermain untuk Bayern Muenchen," tambah Hansi Flick.
Meski sang pelatih masih berharap pemain timnas Austria ini mau bertahan lebih lama, Presiden Bayern Muenchen justru mengatakan sebaliknya.
Baca Juga: Arsenal Keok Lawan Aston Villa di Kandang, Berikut 4 Fakta Menarik Laga Kedua Tim
Presiden klub Karl Heinz Rummenigge mengatakan bahwa masa depan Alaba ada di tangannya dan kini dia bebas untuk memilih jalannya.
Pihak klub sepertinya sudah lepas tangan tentang masa depan Alaba bersama dengan Bayern Muenchen.
"Dia (Alaba) sekarang sendirian di kursi pengemudi, dia harus memutuskan bagaimana masa depannya," ujar Karl Heinz Rummenigge.
David Alaba sendiri sejauh ini belum mengeluarkan pernyataan terkait masa depannya, dan kemana selanjutnya ia akan berlabuh.
Source | : | Football Inside |
Penulis | : | Ridwan Budiman |
Editor | : | Nestri Yuniardi |