"Mungkin yang sekarang jadi pertanyaan adalah kekejaman dari olahraga MMA ini. Ini jelas tidak dianjurkan dalam ajang sekelas Olimpiade, mereka tidak mau ada banyak darah dalam pertandingan," kata Khabib.
"Namun, dalam hal pengakuan, sponsor, dan ketertarikan dari pihak televisi, saya pikir MMA bisa masuk program Olimpiade, yang mungkin bisa setara seperti sepak bola atau atletik," kata dia lagi.
Baca Juga: Mike Tyson Bisa Hadapi Musuh Terberat dalam Kariernya Asalkan 2 Syarat Ini Terpenuhi
Kontribusi Khabib di ajang olahraga MMA memang terus tak terhitung jumlahnya.
Sebelum ini, ia juga telah membeli GFC (Gorilla Fighting Championship) seharga 1 juta dolar, yang merupakan sebuah ajang UFC versi Rusia.
Ada kabar menyebutkan bahwa GFC pun akan berganti nama menjadi EFC yakni kepanjangan Eagle Fighting Championship.
Source | : | essentiallysports.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |