SportFEAT.COM - Cal Crutchlow mengungkap alasan yang ia klaim sebagai alasan sederhana memilih pensiun dari MotoGP.
Cal Crutchlow resmi memutuskan pensiun usai gelaran MotoGP 2020.
Musim ini menjadi musim terakhirnya membalap sebagai pembalap reguler.
Mulai MotoGP 2021, ia akan didapuk menjadi test rider alias pembalap penguji Yamaha.
Cal Crutchlow menuntasi kariernya di MotoGP dengan status sebagai rider LCR Honda.
Baca Juga: Bolak-balik Naik Meja Operasi, Marc Marquez Disebut Tidak Akan Bisa Sehebat Dulu Lagi
Pembalap asal Inggris tersebut sudah memperkuat LCR Honda sejak 2015 dan pernah mencatatkan tiga kali kemenangan.
Dua gelar juara diraih pada musim 2016, dan satu lagi di musim 2018.
Cal Crutchlow sendiri memilih pensiun karena beberapa alasan.
Namun, pembalap berjulukan The Honey Badger tersebut menyebut satu alasan sederhana yang membuat ia akhirnya memilih gantung helm mulai tahun depan.
Source | : | Corse di Moto |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |