Terlepas dari kemenangan telak yang berhasil diraih oleh Manchester City pada Kamis dini hari tadi, sejumlah rekor menarik berhasil diciptakan The Citizen di laga ini.
Baca Juga: Liga Champions - Bungkam Barcelona di Kandangnya, Cristiano Ronaldo Sabet Dua Catatan Fantastis
Tercatat ada tiga rekor gemilang yang berhasil diciptakan oleh tim yang bermarkas di Stadion Etihad ini.
Dilansir SportFEAT.COM dari OptaJoe, berikut ini adalah sejumlah rekor menarik yang berhasil diciptakan oleh Manchester City pada Kamis dini hari tadi.
1. Ferran Torres Sejajar Cesc Fabregas
Ferran Torres menjadi salah satu pemain yang berhasil menyumbangkan gol bagi kemenangan The Citizen.
Pemain asal Spanyol ini sukses mencetak gol pembuka bagi Manchester City pada menit ke-48.
Satu gol yang berhasil dibuat oleh Ferran Torres ini rupanya tidak hanya membuat Manchester City berhasil menang besar, namun juga berhasil menciptakan sebuah rekor bagi sang pemain itu sendiri.
Baca Juga: Laga PSG Vs Istanbul Basaksehir Terhenti Dipicu Rasisme, Neymar dan Kylian Mbappe Beri Reaksi Keras
6 - Among Spanish players, only Raúl (8) scored more Champions League goals before turning 21 than Man City's Ferran Torres (6, level with Cesc Fàbregas). Super. pic.twitter.com/6OFXjzZPT4
— OptaJoe (@OptaJoe) December 9, 2020
Gol tunggal Ferran Torres untuk Manchester City ini berhasil membuat dirinya mengoleksi enam gol di Liga Champions sebelum usia 21 tahun.
Catatan ini membuat Ferran Torres berhasil menyamai mantan penggawa Barcelona Cesc Fabregas.
Selain itu, Ferran Torres kini hanya kalah jumlah gol dari legenda hidup Real Madrid yakni Raul Gonzales yang sukses mencetak delapan gol di Liga Champions sebelum usia 21 tahun.
Source | : | Opta Joe |
Penulis | : | Ridwan Budiman |
Editor | : | Nestri Yuniardi |