SportFEAT.COM - Pelatih kawakan MMA Jorge Mendez menilai Khabib Nurmagomedov bakal mengikuti jejak ayahnya sebagai juru taktik.
Khabib Nurmagomedov diketahui telah memutuskan pensiun sejak 24 Oktober lalu.
Khabib mengakhiri kariernya di dunia seni bela diri campuran atau MMA usai mempertahankan gelar juara dunia kelas ringan melawan Justin Gaethje.
Keputusan pensiun Khabib Nurmagomedov ini tak terlepas dari janji yang ia ucapkan kepada sang ibu.
Baca Juga: Berambisi Rebut Gelar Khabib Nurmagomedov, Justin Gaethje Tunggu Pemenang Duel McGregor Vs Poirier
Petarung berjuluk The Eagle itu berjanji untuk tidak mentas lagi di oktagon usai ayahnya Abdulmanap meninggal.
Usai memutuskan pensiun, Khabib kabarnya ingin lebih fokus mengembangkan MMA di Rusia.
Hal itu dibuktikan dengan membeli organisasi MMA Gorilla Fighting Championship.
Khabib Nurmagomedov lantas mengubah organisasi tersebut dengan nama Eagles Fighting Championship.
Tak hanya fokus mengembangkan MMA di Negeri Beruang Merah, Khabib disebut juga akan terjun langsung sebagai pelatih.
Dengan kata lain, pria 33 tahun itu akan mengikuti jejak ayahnya Abdulmanap Nurmagomedov.
Pelatih kawakan Jorge Mendez meyakini Khabib Nurmagomedov akan menjadi pelatih MMA.
Baca Juga: Korban Terakhir Khabib Nurmagomedov Jagokan Tony Ferguson Tumbangkan Charles Oliveira
Pria yang pernah menangani Khabib itu yakin muridnya tersebut secara bertahap akan mengambil tanggung jawab sebagai pelatih, sama seperti ayahnya.
"Nurmagomedov sudah menjadi pelatih hebat, dia cuma tidak menyadarinya," kata Mendez, dikutip SportFeat.com dari RT.
"Dia belajar banyak dari ayahnya dan dari saya. Saya melihatnya melatih dan saya melihat ayahnya dan saya ada dalam gaya kepelatihannya."
Javier Mendez bahkan tak ragu menyebut Khabib Nurmagomedov telah mempunyai syarat menjadi salah satu pelatih hebat.
"Jadi dia sudah menjadi pelatih hebat—hanya saja dunia belum mengetahuinya. Saya melihat ayahnya dalam dirinya," ucap Mendez.
"Saya melihat bagaimana ayahnya melatih orang-orang, betapa hebatnya dia sebagai pelatih dan seberapa besar cinta yang dia miliki untuk para petarungnya," pungkasnya.
Baca Juga: Wasiat Sang Ayah yang Bikin Khabib Nurmagomedov Jadi Petarung Jempolan UFC
Source | : | RT |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |