"Saya tidak suka apa yang terjadi dengan Andrea Iannone," ungkap Ezpeleta, dikutip SportFeat.com dari Corsedimoto.
"Dari apa yang dia katakan kepada saya, menurut saya Iannone tidak bersalah," tambahnya.
Andrea Iannone sebenarnya sempat mengajukan banding ke Badan Arbitrase Olahraga (CAS).
Baca Juga: Rahasia di Balik Kesuksesan Suzuki Borong Gelar Juara Dunia MotoGP 2020
Iannone mengklaim dirinya tak sengaja mengkonsumsi zat terlarang tersebut karena terdapat pada daging yang dimakannya.
Namun banding yang ia ajukan ditolak dan harus mendapat skorsing selama empat tahun.
Rider berjuluk The Maniac itu pun menjadi pembalap pertama yang didiskualifikasi karena kasus doping.
"Saya antara setuju dan tidak setuju dengan aturan FIM ini, tapi itulah aturannya saat ini," kata Ezpeleta.
"Jelas saya berbicara dengan FIM dan memberikan pendapat saya" timpalnya.
Baca Juga: Jangan Anggap Remeh Valentino Rossi, Dia Memang Paling Tua di MotoGP 2021, tapi...
Source | : | Corsedimoto.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |