SportFEEAT.COM - Para pebulu tangkis China batal mengikuti seluruh turnamen Thailand pada Januari 2021, nasib tur leg Asia kini bisa terancam.
Kabar buruk datang dari dunia bulu tangkis, di mana para pebulu tangkis China dikabarkan mundur dari seluruh turnamen Thailand Open dan BWF World Tour Finals tahun depan.
Dilansir SportFEAT dari Badmintalk, China memutuskan menarik diri dari tiga turnamen besar yang akan dihelat pada sebulan penuh di Januari 2021.
Ketiga turnamen itu adalah dua turnamen Super 1000, Thailand Open I dan Thailand Open II serta BWF World Tour Finals 2020 yang rencananya akan jadi turnamen penutup musim.
Baca Juga: Marcus Fernaldi Gideon, Pebulu Tangkis Indonesia dengan Label Terbaik di Asia
Kabar ini jelas sangat mengejutkan para pecinta bulu tangkis dunia, khususnya Indonesia.
Banyak yang sudah rindu akan hadirnya kembali turnamen bulu tangkis dan menantikan persaingan sengit antara pemain Indonesia dengan pemain luar.
Khususnya para pemain China yang masih dikenal sebagai powerhouse badminton.
Belum ada pengumuman resmi dari BWF tentang mundurnya rombongan China dari 3 turnamen tersebut.
Keterangan dan alasan China memilih mundur dari leg Asia itu pun juga belum diketahui dengan jelas.
Namun, diduga ada kemungkinan besar penyebab China mundur adalah pandemi Covid-19 yang justru makin melonjak, khususnya di Thailand.
Baca Juga: Setelah Rusak Impian Timnas Indonesia, 2 Pemain Malaysia Ini Kini Merana Terdepak dari Klub
Setelah berbulan-bulan tampak aman, pada akhir Desember ini Thailand justru mengalami lonjakan kasus Covid-19 yang semakin serius.
Dikutip SportFEAT dari Bangkok Post, Satuan Tugas Covid-19 Thailand (CCSA) mengakui bahwa gelombang Covid-19 di negara mereka kini lebih mengancam daripada gelombang pertama.
Taweesilp Visanuyothin, juru bicara CCSA, mengatakan jumlah infeksi melonjak lebih dari seribu dalam waktu singkat.
Lonjakan tersebut menunjukkan penyebaran virus kali ini jauh lebih serius daripada gelombang pertama, yang dimulai pada awal tahun 2020 lalu.
Baca Juga: Bukan Masalah Teknis, Performa Yamaha Jeblok di MotoGP Akibat Salah Desain
Sebagaimana diketahui, 3 turnamen bulu tangkis pada Januari 2021 mendatang semuanya akan dilaksanakan di Bangkok, Thailand.
Ketiga turnamen itu rencananya akan bergulir dalam tiga pekan beruntun, dengan rincian Thailand Open I (12-17 Jan 2021), Thailand Open II (19-24 Jan) serta BWF World Tour Finals (26-31 Jan).
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | Bangkok Post,badmintalk |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |