SportFEAT.COM - Manchester United catatkan banyak rekor kala tumbangkan Wolverhampton dalam lanjutan Liga Inggris 2020-2021, pada Rabu (30/12/2020).
Manchester United berhasil menutup tahun 2020 dengan catatan apik kala berhasil tumbangkan Wolves dalam lanjutan Liga Inggris 2020-2021.
Anak asuh Ole Gunnar Solskjaer ini berhasil menang tipis atas Wolves di kandangnya sendiri yakni Old Trafford.
Gol telat dari Marcus Rashford pada babak tambahan waktu tepatnya menit ke-93, jadi kunci tiga poin bagi Setan Merah.
Kemenangan atas Wolves ini sukses antarkan Manchester United naik ke posisi kedua dalam klasemen sementara Liga Inggris, dan hanya berselisih dua poin dengan Liverpool di puncak klasemen.
Banyak hal positif yang berhasil didapatkan Marcus Rashford dan kawan-kawan dalam kemenangan Rabu dini hari tadi.
Tidak hanya kemenangan, namun Manchester United juga berhasil catatkan banyak rekor di kandangnya sendiri.
Baca Juga: Covid-19 Hantui Liga Inggris hingga Laga Everton Vs Manchester City Terpaksa Ditunda
Berikut ini adalah beberapa rekor yang berhasil dicatatkan oleh Manchester United dalam laga melawan Wolves, Rabu dini hari tadi.
Kita ketahui Marcus Rashford berhasil menjadi aktor utama kemenangan Manchester United atas Wolves di Old Trafford.
Meski golnya terbilang telat, namun berhasil buyarkan harapan tim tamu untuk mencuri setidaknya satu poin di kandang Setan Merah.
Baca Juga: Lionel Messi anggap Barcelona Membuat Keputusan Gila dan Ia Siap Eksodus ke Amerika
Keberhasilan Rashford dalam mencetak gol tunggal kemenangan Manchester United ini membuat dirinya kini berhasil catatkan sebuah rekor.
Gol Rashford pada laga kali ini menjadi gol kedua dirinya di Old Trafford di Liga Inggris dalam 845 menit ia bermain.
Cukup lama memang pemain asal Inggris ini tidak mencetak gol di kandang sendiri.
Baca Juga: Bukan PSG dan Man City, Messi Justru Bercita-cita Ingin ke MLS
Terakhir kali sang pemain berhasil mencetak gol kandang adalah ketika Manchester United bermain melawan Southampton pada bulan Juli 2020 kemarin.
Kemudian gol kemenangan telat Manchester United atas Wolves Rabu dini hari tadi merupakan yang kedua kalinya bagi Setan Merah.
92:51 - Manchester United’s late goal through Marcus Rashford was their latest winning goal in a Premier League game at Old Trafford since September 2009, when Michael Owen scored after coming off the bench against Manchester City (95:27). Saviour. pic.twitter.com/L9Fkis8KGd
— OptaJoe (@OptaJoe) December 29, 2020
Ini menjadi gol telat kemenangan kedua Manchester United setelah 11 tahun lamanya.
Terakhir kali Manchester United mencetak gol telat untuk kemenangan terjadi pada tahun 2009 silam.
Eks Setan Merah saat itu, Michael Owen yang mengenakan nomor punggung tujuh berhasil cetak gol kemenangan kala bersua dengan Manchester City.
Gol Michael Owen sendiri kala itu terjadi pada menit ke-95.
Baca Juga: Lionel Messi anggap Barcelona Membuat Keputusan Gila dan Ia Siap Eksodus ke Amerika
Terakhir, Manchester United semakin menunjukkan kehebatannya dengan tak terkalahkan di sembilan laga terakhir Liga Inggris 2020-2021.
Pasukan Ole Gunnar Solskjaer ini berhasil catatkan tujuh kemenangan dan hanya meraih dua hasil seri saja yakni dengan Manchester City dan Leicester City.
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | optajoe |
Penulis | : | Ridwan Budiman |
Editor | : | Nestri Yuniardi |