SportFEAT.COM - Gelandang muda Arsenal, Emile Smith Rowe tampil impresif dan terus mengundang decak kagum dalam aksinya di Liga Inggris musim ini.
Kualitas Emile Smith Rowe kian mendapat pengakuan.
Gelandang berusia 20 tahun itu menjadi sosok yang berperan penting dalam kebangkitan Arsenal dari masa kelamnya musim ini di Premier League.
Hasil buruk Arsenal selama Desember 2020 lalu perlahan mulai memudar dan mulai diperbaiki dengan penampilan ciamik mereka sejak kemenangan 3-1 di Boxing Day atas Chelsea lalu.
Baca Juga: Perasaan Pilu Jordan Henderson saat Tahu Ia Ingin Dibuang dari Liverpool
Kemenangan itu terus berlanjut kala berjumpa Brighton dan terbaru Arsenal sukses menghancurkan West Brom di laga tandang dengan skor 4-0, Minggu (3/1/2021) pagi WIB.
Emile Smith Rowe yang kini mengenakan nomor 10, seakan menjadi kejutan hebat Arsenal di tengah kritikan pedas dan ancaman pemecatan Mikel Arteta yang merundung tim.
Kreativitas Smith Rowe meggocek bola telah menghasilkan 2 assist yang perlahan mengembalikan Arsenal menuju jalan yang 'benar'.
The Gunners telah memperbaiki posisi mereka di papan klasemen dengan bertengger di peringkat 11.
Arteta sendiri mengakui kualitas Smith Rowe yang semakin terpancar.
"Dia adalah pemain yang sangat saya sukai sejak hari pertama saya menyaksikannya," ujar Arteta dikutip SportFEAT dari SportMole.
"Cara dia bergerak, betapa cerdasnya dia dengan posisinya yang dia ambil, jangan remehkan dia," sambung pelatih asal Spanyol itu.
Baca Juga: Hancurkan West Brom di Kandang, Arsenal Panen Rekor Mentereng
Smith Rowe harus bersabar menunggu The Gunners menggunakan jasanya musim ini.
Pasalnya pemain jebolan akademi Arsenal itu sempat mengalami cedera bahu.
"Dia sempat mengalami cedera yang sangat parah tahun ini dan belum benar-benar berlatih dengan kami saat itu," ungkap Arteta.
Baca Juga: Jadi Pelatih Baru PSG, Mauricio Pochettino Sampaikan 3 Pesan Penting untuk Para Pemain
"Tetapi selama dua minggu terakhir dia jauh lebih terlibat, dan Anda bisa melihat sendiri apa yang telah ia bawa ke dalam tim kami."
"Saya senang memiliki pemain muda dengan bakat dan posisi itu. Ini adalah sesuatu yang sangat kami butuhkan," kata Arteta lagi.
Kecepatan dan pergerakan Smith Rowe, dibersamai dengan pemain muda Arsenal lainnya, Bukayo Saka dan Martinelli membuat tim lawan mulai kerap kesulitan,
Terlebih, trio Youngster Arsenal itu mampu menciptakan perpaduan yang baik dengan Alexander Lacazette atau Pierre Emerick Aubameyang.
Kejutan demi kejutan masih berpeluang besar kembali diciptakan Smith Rowe.
Termasuk pada laga Arsenal selanjutnya kala menghadapi Newcastle di Piala FA dan Crystal Palace di Liga Inggris mendatang.
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | Sport Mole |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |